HIBURAN, SAKATA.ID – Build Arlott tersakit 2023 yang wajib kalian tahu untuk bisa memenangkan game Mobile Legends.
Pasalnya hero satu ini menjadi salah satu pilihan terbaik untuk di pick karena rolenya ini sangat fleksibel bisa menempati posisi manapun.
Di ajang MSC 2023, Arlott ini menjadi hero yang ditempatkan di beberapa lane oleh beberapa tim.
Mulai dari roamer, exp lane bahkan player bernama Cikugais dari Todak Malaysia menggunakan hero ini di gold lane dan menang.
Makannya di kompetisi nasional dan internasional, Arlott menjadi salah satu hero yang menjadi langganan pick atau banned.
Bahkan di ranked atau public, Arlott menjadi prioritas untuk dilakukan banned juga baik oleh kawan maupun lawan.
Saking ngerinya jika menghadapi hero yang memiliki dash yang bisa unlimited serta skillnya mengakibatkan efek stun.
Counter Arlott
Sebelum masuk ke buildnya, kalian juga harus tahu dulu siapa yang bisa mengalahkan Arlott apalagi jika menempati psosisi di Exp Lane.
Pertama adalah Minshittar, karena ketika ultimatenya keluar Arlott ini tidak bisa melakukan banyak hal.
Skill dua yang bisa dash itu tidak bisa digunakan padahal kekuatan dari hero ini adalah dari skill keduanya tersebut.
Hero kedua yang bisa menjadi counter Arlott adalah Martis yang bisa menggagalkan combo.
Hal ini karena Martis bisa imun terhadap efek crowd control, karena Arlott harus bisa melancarkan crowd control agar skill keduanya bisa digunakan.
Build Arlott Tersakit 2023
Untuk build Arlott tersakit 2023 ini wajib banget untuk menempati antara exp lane atau sebagai jungler.
Untuk emblemnya, kalian wajib gunakan Master Assassin agar damage yang diberikan kepada lawan bertambah besar.
Namun, jika kalian party bisa juga seperti Cikugais yang menggunakan hero ini di bagian Gold Lane.
Untuk yang pertama, kalian bisa menggunakan sepatu dulu yaitu Though Boots agar bisa mengurangi durasi dari efek crowd control lawan.
Namun, bisa juga menggunakan Warrior Boots kalau di tim lawan minim sekali hero yang memberikan efek CC ( Crowd Control).
Lanjut, kalian harus membuat Blade Of Heptaseas agar damage yang kalian miliki itu semakin sakit kepada musuh.
Selain itu, item ini juga bisa pick off lawan yang memiliki HP atau darah tipis dengan hanya dua kombo saja.
Selanjutnya, kalian bisa gunakan Malefic Roar untuk meningkatkan damage dan juga menghancurkan armor lawan.
Dengan item yang banyak orang sebut pistol ini juga bisa membuat tambahan damage jika ingin menghancurkan turret dan base musuh.
Item keempat yang kalian gunakan adalah Endless Battle yang akan memberikan tambahan true damage setelah penggunaan skill.
True damage memiliki arti kalau serangannya itu tidak akan terpengaruh oleh armor dari lawan.
Untuk item attack, cukup empat itu saja dan kalian nantinya bisa pick off lawan-lawan kalian juga asalkan combonya tepat.
Item kelima untuk pertahanan, jika marksman lawan mulai sakit, kalian bisa gunakan Antique Cuirass.
Dengan item ini, kalian bisa lebih kuat lagi untuk menahan damage dari lawan terutama yang memiliki physical attack.
Terakhir, Immortality jelas wajib banget untuk kalian beli agar saat mati nanti akan ada nyawa kedua lagi.
Namun, jika Immortality sudah pecah, kalian langsung jual saja dan langsung ganti dengan Oracle.
Hal ini karena efek dari Oracle ini menambahkan lifesteal jua sehingga setiap dash atau skill 2 itu bisa menambah HP atau darah makin besar.
Itulah build Arlott Tersakit 2023 yang bisa kalian gunakan untuk merajai Exp Lane dan memenangkan pertandingan di game Mobile Legends.