HIBURAN, SAKATA.ID– Build Pharsa Tersakit Januari 2025 yang bisa kalian gunakan untuk segera ke Mythic dan meninggalkan rank epic.
Pharsa menjadi salah satu hero yang bisa memberikan damage yang sangat besar dan juga jarak yang sangat jauh.
Selain itu, rotasi yang cepat juga menjadi nilai tambah dengan kemampuan skill keempat berubah jadi burung.
Ketika kalian berubah jadi burung atau transformasi akan mendapatkan movement speed tambahan plus bisa tembus tembok.
Jadi kalian bisa segera membantu teman kalian apalagi jika lane lain memang sedang kalah dalam laning.
Bantuan dari mid lane akan sangat efektif juga bila datang bersama dengan roamer dan jungler.
Hero damage dealer lawan baik itu sesama mage atau bahkan marksman akan langsung mati minimal sekarat.
Build Pharsa Tersakit Januari 2025
Untuk pemilihan sepatu kalian bisa menggunakan Arcane boots yang akan memberikan Magic penetration yang tinggi.
Item kedua yang bisa kalian gunakan adalah Wishing Lantern yang akan memberikan tambahan damage saat musuh terkena skill.
Dengan menggunakan Wishing Lantern akan membuat damage yang diberikan kepada tank pun akan terasa sangat kuat.
Ketiga kalian bisa membeli damage yang paling besar di item magic yaitu Holy Crystal biar damage yang dihasilkan maksimal.
Item selanjutnya kalian bisa menggunakan Skypiercer yang akan memberikan damage besar apalagi saat last hit.
Makin banyak kalian membunuh lawan, maka musuh akan sangat sulit untuk kabur karena sudah mati duluan.
Kelima untuk memperkuat damage magic penetration, kalian bisa menggunakan item Divine Glaive.
Jika sudah kelimanya jadi maka mau lini depan atau belakang musuh sudah pasti minimal sekarat pas kena ultimatenya.
Terakhir kalian bisa menggunakan Blood Wings yang memiliki efek tambahan shield sesuai dengan magic damage yang dimiliki.
Item ini pun membuat kalian tidak akan mudah di pick off lawan meski ada yang menjangkau.
Itulah Build Pharsa Tersakit Januari 2025 yang bisa kalian gunakan untuk push rank baik defensif atau saat menyerang.