Regional, BANJAR : Olahraga mampu meningkatkan daya tahan tubuh dan memastikan imunitas dalam tubuh lebih kuat untuk melawan Covid-19. Karena itu, Polres Kota Banjar menggelar kejuaraan Bulutangkis.
Menurut Kepala Polres Kota Banjar, AKBP Melda Yanny S.IK., M.H., turnamen itu juga dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Lalu Lintas Bhayangkara ke-62.
Kejuaraan Bulutangkis tingkat Kota Banjar ini dimulai sejak Senin (7/9/2020) malam. Digelar di Aula Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar. Serta akan dilaksanakan hingga 22 September 2020.
Melda secara langsung membuka acara tersebut. Menurutnya, di masa pandemi Virus Corona Baru atau Covid-19 perlu melaksanakan olahraga secara rutin untuk meningkatkan imunitas tubuh. Agar tidak mudah terkena Covid-19.
Terapkan Protokol Kesehatan
Meski begitu, lanjutnya, pertandingan bulutangkis yang digelar Polres Kota Banjar harus tetap menerapkan protokol kesehatan.
Ia mengimbau untuk tetap menerapkan 3M yaitu menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.
Protokol kesehatan yang ketat harus tetap diterapkan baik oleh para peserta, panitia, maupun penonton.
Melda juga berpesan agar dalam pelaksanaan turnamen bulutangkis itu, seluruh peserta menjaga sportivitas dan tetap menjunjung tinggi komitmen dalam olahraga.
Acara dibuka secara simbolik dengan permainan Badminton ganda campuran antara pasangan Kapolres bersama Kepala Polisi Pamong Praja melawan panitia.
Kategori Pertandingan
Ketua pelaksana Kapolres Banjar Cup 2020 Hadi Winarso, S.Sos., menuturkan bahwa pihaknya akan melaksanakan turnamen Bulutangkis tingkat kota Banjar dalam dua kategori. Yakni, kategori beregu dan perorangan.
Dalam kategori beregu, terdiri dari 40 orang yang dibagi menjadi delapan regu. Sedangkan untuk peserta perorangan diikuti oleh 80 orang peserta.
Pertandingan Bulutangkis Polres Kota Banjar juga akan dilaksanakan mulai tanggal 07 sampai dengan tanggal 22 september 2020 mendatang. Peserta berasal dari wilayah Kota Banjar.
Turnamen ini memperebutkan juara 1 dan 2 untuk masing-masing kategori. Hadiah yang dipersiapkan untuk pemenang berupa uang pembinaan dan trophy.
Hadi mengungkapkan bahwa panitia sudah mengantongi izin dari Gugus Tugas Penanganan Covid-19 untuk melaksanakan turnamen Bulutangkis Polres Kota Banjar ini.
“Gugus tugas pun akan terus melakukan pengawasan kegiatan yang akan digelar selama dua minggu ke depan ini,” tegasnya. (Bayu/SAKATA.ID)