Olahraga, SAKATA.ID: Cristiano Ronaldo (CR7) dilaporkan ingin dijual ke klub di Inggris. CNN mengutip, megabintang asal Portugal ini sudah tak nyaman lagi bermain di Juventus.
CR berharap pada musim ini sudah hengkang dari Italy dan sebisa mungkin sudah ditransfer ke Inggris.
Tetapi rumor tersebut dibantah Wakil Presiden Ju entus Pavel Nedved. Ia mengklaim, CR7 masih betah di Turin. Dan akan tetap bermain untuk Juventus.
“100 persen bertahan di Turin,” ungkap Nedved.
Soal transfer CR7 masih terus bergulir. Meskipun Nedved menyanggahnya.
Isu keinginan CR7 untuk pindah klub berkembahn setelah Ronaldo menjadl cdangan kala Juventus vs Udinese.
Keinginan kapten timnas Portugal ini juga diungkapkan seorang jurnalis senior asal Italia, Fabrizio Romano.
Ia menuturkan bahwa CR7 ingin meninggalkan Juventus. Dan Liga Inggris yang ingin menjadi tujuan pemain 36 tahun tersebut.
Lalu, Klub Mana yang Ronaldo Inginkan?
Dikutip dari Football Newz, peraih lima trofi Ballon d’Or ini tak akan sembarangan memilih klub Premier League.
Ada beberapa syarat yang diajukan oleh CR7 salah satu syarat yang dia ajukan adalah klub Liga Inggris itu harus bermain di Liga Champions musim ini.
Pada musim ini, ada empat wakil Liga Inggris yang berlaga di Liga Champions. Yakni, Manchester City, Manchester United (MU), Chelsea, dan Liverpool.
Keempat tim ini diprediksi Football News memiliki potensi besar menjadi klub baru untuk Cristiano Ronaldo.