Dari 81 Koperasi Aktif di Pangandaran, 26 Sudah RAT

Ekonomi, PANGANDARAN: Ada sekitar 81 koperasi yang aktif di Kabupaten Pangandaran. Namun yang sudah melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) baru 26 koperasi.

Hal tersebut dikatakan Kasi Pemberdayaan, dan Pengembangan Usaha Mikro, Dinas Koperasi dan UMKM, Kabupaten Pangandaran Rinda Hendaryat, Senin (21/6/2021).

Bacaan Lainnya

Rinda tak mengungkap koperasi apa saja yang aktif di Pangandaran itu. Hanya saja salah satu koperasi yang baru saja melaksanakan RAT adalah Koperasi Produsen Perhutanan Sosial “Berkah Mandiri”.

Tadi, Koperasi Produsen Perhutanan Sosial “Berkah Mandiri”, Desa Panyutran, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, menggelar RAT Tutup Buku (TB) 2020.

RAT tersebut merupakan RAT Perdana, yang diselenggarakan oleh Koperasi Produsen Perhutanan Sosial “Berkah Mandiri”. 

Rinda yang hadir ke gelaran RAT itu menyampaikan apresiasi dan penghargaan, yang setinggi-tingginya kepada Koperasi Produsen Perhutanan Sosial “Berkah Mandiri”. Lantaran telah bisa melaksanakan RAT Tutup Buku (TB) 2020.

“Walaupun dilaksanakan di pertengahan tahun. Alhamdulillah Koperasi Produsen Perhutanan Sosial ‘Berkah Mandiri’ telah bisa melaksanakan RAT yang pertama kali digelar,” ungkapnya.

Rinda juga berpesan kepada para Pengurus Koperasi Produsen Perhutanan Sosial “Berkah Mandiri”, dalam menjalankan usahanya untuk senantiasa selalu menjaga akuntabilitas, dan meningkatkan pelayanan terhadap anggotanya. 

Sementara itu, Ketua Koperasi Produsen Perhutanan Sosial “Berkah Mandiri” Kasno, SH., mengungkapkan bahwa pihaknya bersama para pengurus koperasi akan terus berupaya semaksimal mungkin untuk mengembangkan usaha Koperasi ini.

Alhamdulillah, kata dia, sampai saat ini koperasi kami ini sudah memiliki anggota sebanyak 155 orang. Dan pada hari ini bisa menyelenggarakan RAT perdana.

Kasno berharap, kedepan para Pengurus Koperasi Produsen Perhutanan Sosial “Berkah Mandiri” bisa terus mengembangkan usahanya, dan bisa mensejahterakan seluruh anggotanya.

RS-03

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *