Ganti WhatsApp, Elon Musk dan Mantan CIA Anjurkan Aplikasi Signal

WhatsApp
Signal

Teknologi, SAKATA.ID : Popularitas aplikasi perpesanan pribadi, Signal menjadi naik daun. Apalagi setelah mendapat dukungan dari salah satu orang terkaya di dunia, Elon Musk, pada Kamis (7/1/2021).

Elon Musk terkenal sebagai pendiri perusahaan mobil listrik Tesla dan perusahaan pembayaran elektronil PayPal.

Bacaan Lainnya

Dalam twitternya dia menyerukan supaya para pengikunya menggunakan aplikasi perpesanan Signal.

Cuitan Elon Musk : Gunakan Signal. Begitu dia menulis di Twitter pada Kamis lalu.

Setelah adanya cuitan pendiri Space-X itu, jumlah pengunduh Signal di PlayStore maupun di AppStore semakin meningkat.

Bahkan, pada 11 Januari 2021, aplikasi perpesanan pribadi Signal menjadi aplikasi gratis nomor 1 di App Store dan Google Play.

Apalagi setelah adanya cuitan terbaru dari mantan Central Intelligence Agency (CIA) Edward Snowden.

Edward dikenal sebagai orang yang berhasil membocorkan informasi rahasia dari National Security Agency (NSA) pada 2013 silam.

Sama dengan Elon Musk, dia juga menyerukan ajakan supaya menggunakan aplikasi Signal.

Semenjak itu Signal menjadi aplikasi olahpesan pesaing WhatsApp dan Telegram.

Di Twitter, Snowden me-retweet cuitan Elon Musk yang menyerukan ajakan penggunaan Signal.

Namun, ada beberapa orang yang bertanya-tanya mengenai keamanan Signal. Mereka menanyakan langsung di kolom komentar Snowden.

Seperti yang dituliskan akun @AstralWars. Dia bertanya kepada Snowden, apakan kita benar percaya Signal? Saya idak memiliki alasan untuk itu.

Pertanyaan itu langsung dibalas Snowden. Inilah alasannya, kata Edward, Saya menggunakan Signal setiap hari dan saya belum mati. Ujar dia.

Edward sudah menggunakan Signal sejak 2015 lalu.

Bahkan di beberapa kesempatan, dia merekomendasikan supaya orang-orang menggunakan aplikasi pesan singkat Signal.

Ia memberikan rekomendasi seperti itu, lantaran tahu sistem keamanannya.

Saat ini, di App Store, WhatsApp sudah kalah populer dari Signal.

WhatsApp banyak ditinggalkan. Lantaran terkait dengan kebijakan privasi terbarunya.

Banyak orang menilai ada ancaman keamanan data pribadi ketika menggunakan aplikasi WhatsApp.

Signal merupakan aplikasi perpesanan terenkripsi.

Terenkripsi maksudnya, perusahaan tidak dapat mengakses pesan atau panggilan apa pun yang dibuat oleh penggunanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *