POLITIKA, Tasikmalaya : Partai Gerindra menjadi pemenang di Pemilu 2019 lalu dengan meraih 10 kursi di Parlemen. Siap merebut kursi Wali Kota Tasikmalaya di Pilkada yang rencananya akan digelar tahun 2022 mendatang.
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota, Nandang Suryana mengatakan kursi Wali Kota merupakan target utama setelah memenangkan Pemilu 2019 kemarin.
“Target selanjutnya adalah kursi Wali Kota. Dan Gerindra saat ini sudah bisa mengusung satu paket. Hanya tetap pihaknya akan membangun koalisi dengan partai lain,” jelas Nandang Suryana, Selasa (13/10/2020).
Sebagai Ketua DPC Gerindra dirinya menyatakan kesiapannya untuk maju di Pilkada Kota Tasikmalaya dan tentu dengan melalui mekanisme partai yang harus ditempuh.
“Sebagai Ketua DPC Partai Gerindra tentu memiliki peluang yang lebih besar untuk mendapat tiket maju, dan saya siap untuk maju sebagai Calon Wali Kota Tasikmalaya,” tegasnya.
Intinya, lanjut dia, target yang pertama sudah selesai dengan merebut kursi Ketua DPRD Kota Tasikmalaya. Berikutnya tentu posisi Wali Kota Tasikmalaya.
Dan hal tersebut sudah dibahas dan dipersiapkan dalam tubuh internal Gerindra ketika memang Pilkada akan dilaksanakan tahun 2022.
Kepemimpinan Nandang Suryana terbukti sukses membawa Partai Gerindra menjadi pemenang di Pemilu Kota Tasikmalaya 2019 dengan memiliki 10 kursi. Padahal sebelumnya pada tahun 2014 hanya memiliki 4 kursi di DPRD.
Nama Nandang Suryana memang telah dipersiapkan untuk maju sebagai bakal calon Wali Kota dan menurut kabar telah mendapat dukungan penuh dari internal DPC Partai Gerindra.
Wali Kota Tasikmalaya Budi Budiman memang sudah tidak bisa mencalonkan kembali karena sudah memimpin dua periode.
Dengan demikian sangat realistis Nandang bertekad untuk merebut kursi orang nomor satu di Kota Santri tersebut.