Grup Stage MPLI 2023, EVOS VS ECHO

Grup Stage MPLI 2023, EVOS VS ECHO
Logo MPLI 2023

HIBURAN, SAKATA.ID Grup Stage MPLI 2023 akhirnya telah lengkap semuanya per hari Jumat, 10 November 2023.

Dalam pembagian grup stage ini, ada perubahan besar dimana fans yang menentukan tim mana berada di grup mana.

Bacaan Lainnya

Dalam ajang ini juga, terdapat salah satu tim debutan dari China yaitu NOVA Esports yang akan tampil perdana.

Hal ini menjadi menarik lantaran China memang selalu tampil apik di berbagai game yang memiliki genre MOBA (Multiplayer Online Battle Arena).

Sebut saja seperti League Of Legends (LOL) dan juga DOTA 2 (Defence Of The Ancient 2) yang kerap kali mereka menjadi juara dunia.

Pada tahun 2023 ini, China pun mulai mengutus tim-tim terbaik mereka di pro scene Mobile Legends: Bang Bang.

Menarik menantikan kiprah mereka dan gameplay seperti apa yang akan mereka lakukan di turnamen besar MPLI.

Pembagian Grup MPLI 2023

Dari grup A, NOVA Esports akan bertemu dengan tim terkuat Filipina di Season 12 ini yaitu AP Bren.

Menarik kedua tim ini bertemu karena bisa dibilang keduanya ini sangat kuat di pro scene Mobile Legends.

Selain itu ada juga tim TheOhioBrothers dan juga debutan dari Indonesia yaitu Dewa United Esports yang juga tampil perdana di MPLI.

Selanjutnya dari grup B, Blacklist International dari Filipina dan akan bertemu dengan Geek Fam.

Keduanya tim ini sangat menarik untuk dinantikan lantaran keduanya merupkan runner up dari MPL Filipina dan juga Indonesia.


Team Falcon dan Homebois melengkapi grup B dan akan menjadi grup neraka di Majang MPLI 2023.

Selanjutnya dari Grup C ada laga yang paling dinantikan yaitu EVOS Legends akan berhadapan dengan tim Echo.

EVOS Legends seharusnya tak tampil di ajang ini, namun, ONIC Esports mengundurkan diri sehingga ada satu slot yang diisi tim Indonesia.

Menariknya, EVOS Legends sendiri kerap kali dianggap sebagai tim yang bisa mengalahkan tim-tim dari Filipina.

Menarik memang pertemuan kedua tim ini karena ECHO sendiri merupakan salah satu tim terbaik dari Filipina juga.

Grup C juga ada dua tim lagi dari Indonesia yaitu tim Bigetron Alpha dan juga Rebellion Zion yang akan berjibaku lolos ke babak selanjutnya.

Terakhir, Tim berjuluk Raja dari Segala Raja alias RRQ akan bertemu dengan tim-tim yang diatas kertas dibawah mereka.

Namun, RRQ sendiri tidak membawa seluruh pemain yang tampil di MPL ID Season 12 melainkan campuran juga dengan tim MDL.

Mereka akan bertemu dengan tim See You Soon, Team Flash dan RSG Filipina di babak grup D ini.

Itulah pembagian grup stage MPLI 2023 yang akan segera bergulir di bulan November 2023 ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *