Herdiat – Yana Nobar Timnas, Jadi Saksi Aksi Heroik Maarten Paes

Olahraga, CIAMIS, Sakata.id:- Halaman parkir Stadion Ciamis dipenuhi warga Selasa, (10/09/2024) malam.

Warga Tatar Galuh sangat antusian nonton bareng saat Timnas Indonesia menjamu Australia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Bacaan Lainnya

Berbaur dengan warga, turut hadir pada Nobar tersebut Cabup dan Cawabup Ciamis Herdiat Sinarya dan Yana D Putera. Keduanya duduk lesehan di atas tikar.

Tak berbeda dengan penonton lainnya, Herdiat dan Yana turut terbawa tegang saat menyaksikan Duel Tim Garuda vs Tim Kanguru.

Duel kedua tim berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9/2024). Pertandingan kick off pukul 19.00 WIB.

Ekspresi tegang calon pemimpin Ciamis 2024 itu nampak saat Timnas Indonesia berada dalam tekanan Australia, yang banyak mengancam gawang Timnas.

Beruntung gawang Timnas Indonesia tak terjebol lewat aksi-aksi penyelamatan sang penjaga gawang Maarten Paes.

Ketegagang terjeda pada istirahat babak pertama. Pade jeda babak pertama, Nobar diisi oleh hiburan dengan penampilan band Fankoes.

Herdiat, diminta warga untuk turut menyumbangkan lagu. Herdiat pun menyumbangkan satu buah lagu Koes Plus. Setelahnya dia mengajak warga untuk mendoakan Timnas Garuda.

” Mari kita doakan Timnas Indonesia menang,” ajak Herdiat singkat.

Ketegangan berlanjut saat kick off babak kedua dimulai. Kendati Timnas Indonesia mampu mendapatkan peluang, namun.Autralia masih mendominasi serangan.

Lagi-lagi, kokohnya pertahanan dan reflek Maarten Paes, membuat Tim Kanguru frustasi, bahkan tendangan di mulut gawang berhasil ditepis Paes.

Skor kacamata 0-0 pun bertahan hingga peluit panjang babak kedua. Timnas Indonesia akhirnya berbagi poin.

Kendati bermain imbang, namun perjuangan skuad Garuda tetap menuai pujian. Betapa tidak tim yang dijamu adalah tim dengan peringkat FIFA lebih baik dan sangat jauh dari peringkat Timnas Indonesia.

Salah seorang warga asal Sadananya, Hendra Wiguna, yang turut nonton bareng, selain memuji penampilan Timnas Indonesia, dia juga mengapresiasi kehadiran Cabup dan Cawabup Ciamis Herdiat Sunarya dan Yana D Putera.

” Kehadiran Pak Herdiat dan Pak Yana berbaur, duduk bersila bersama warga nobar Timnas, menggambarkan mereka memang merakyat,” kata Hendra.

Bahkan Hendra juga melihat Herdiat – Yana terbawa atmosfer, sorak sorai penonton. Sama-sama ekspresif.

“Kedepan, karena pasti Pak Herdiat kembali memimpin Ciamis, saya berharap, Pak Herdiat juga banyak – banyak lah menggelar nobar seperti ini di laga-laga penting Timnas, sebagai bentuk dukungan kepada Timnas, serta memberikan hiburan kepada masyarakat,” kata Hendra.

Pesan-pesan partisipasi dan ajakan agar masyarakat datang ke TPS pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Ciamis 27 November 2024 pun disampaikan pembawa acara Nobar Timnas Indonesia Vs Australia, di Halaman Stadion Galuh. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *