HIBURAN, SAKATA.ID – Hero Counter Nolan di game Mobile Legends pastinya wajib kalian tahu apalagi buat kalian main game besutan Moonton ini.
Nolan merupakan salah satu hero baru dan memiliki role sebagai assassins jungler dan tidak menggunakan mana melainkan energy.
Hero yang merupakan ayah dari Layla ini menjadi salah satu yang sering di banned terutama di ranked.
Nolan juga beberapa kali muncul di event profesional seperti MPL PH season 12 dan MPLI 2023 yang baru saja usai.
Ternyata, Nolan ini banyak sekali counternya jadi tak perlu repot-repot loh buat kalian banned.
Berikut ini counter Nolan dari berbagai role yang ada di game Mobile Legends..
Tank
Pertama dari role tank yang pastinya hampir semuanya tidak bisa di pick off secara langsung oleh Nolan.
Selain base HP (Health Point) yang sangat besar atau defence yang sangat besar di awal game sekalipun.
Namun, untuk menghentikan hero baru ini yang bisa lepas dari efek CC atau Crowd Control kecuali Suppress.
Franco dan Kaja bisa menjadi pilihan buat kalian kareana kedua hero ini memiliki efek Suppress tersebut.
Hero selanjutnya yang masih di role tank adalah Belerick yang sangat kuat dan juga bisa membalikkan damage lawan.
Sementara untuk tank jungler kalian bisa gunakan Fredrinn dan Baxia dengan cara rusuh buff biru musuh.
Marksman
Selanjutnya dari role yang mengisi Gold Lane yang biasanya merupakan seorang marksman yang pastinya sasaran bagi Nolan.
Namun dengan Wanwan, Claude, Irithel dan Bruno akan sulit bagi ayah Layla tersebut melakukan pick off.
Hal ini karena keempat hero tersebut sangat lincah dan bisa segera pergi dari kejaran sang assassins.
Mage
Selanjutnya dari role mage yang juga menjadi salah satu sasaran bagi Nolan yang sangat empuk.
Namun, kalian tak usah khawatir karena masih ada beberapa hero mage yang memang sulit di pick off oleh Nolan.
Harith menjadi salah satu hero mage yang sulit ditangkap oleh Nolan karena pergerakannya yang sangat lincah.
Assassins
Disisi jungler assassins juga ternyata masih bisa di counter hero baru di game Mobile Legends tersebut.
Lagi-lagi dengan pergerakan cepat dari Lancelot, Ling dan Joy bisa menjadi salah satu pilihan melawan Nolan.
Selain itu, kalian juga bisa membunuh Nolan juga karena damage yang kalian miliki juga sudah cukup.
Fighter
Terakhir dari role yang paling keras di Mobile Legends yaitu EXP Lane yang dimana banyak dihuni oleh beberapa fighter.
Kalian bisa menggunakan Uranus, Yu Zhong dan Ruby dengan mengandalkan ketahanan yang sangat tebal.
Selain itu, kalian juga bisa menggunakan Lapu Lapu yang malah bisa membalikkan keadaan dan membuat Nolan ter pick off.
Itulah hero counter Nolan di Mobile Legends yang harusnya bapaknya Layla ini sudah ga perlu di banned lagi.