Hero EXP Lane Terbaik Maret 2024, Ruby Lagi Naik Daun

Hero EXP Lane Terbaik Maret 2024, Ruby Lagi Naik Daun
Hero EXP Lane Terbaik Maret 2024

HIBURAN, SAKATA.IDHero Exp lane terbaik di bulan Maret 2024 pada game Mobile Legends : Bang Bang yang wajib kalian pick saat ini.

Sosok exp lane memang sangat penting saat ini karena memiliki kesempatan besar untuk bisa memenangkan pertandingan.

Bacaan Lainnya


Selain itu, role satu ini juga memiliki banyak sekali job desk mulai dari harus menang laning, set up turtle dan war serta mampu culik damage dealer lawan.

Bisa dibilang pekerjaan roamer dan assasins juga kini ada di pundak para exp lane yang baik tentunya.

Ada berbaai perubahan juga yang terjadi di bulan Maret ini dibandingkan yang lalu-lalu dari berbagai aaspek.

Mulai dari pro scene yang saat ini sudah jalan yaitu Games Of The Future 2024 di Rusia dan Hope Cup Indonesia.

Berikut ini adalah hero-hero yang EXP Lane terbaik di bulan pasca pemilu Indonesia 2024 ini.

Cici

Hero pertama adalah Cici yang saat ini laku banget baik di ranked public bahkan jadi hero mahal di turnamen.

Memiliki ketahanan yang cukup besar karena bisa mendapatkan lifesteal yang cukup tinggi, jadi susah di pick off.

Kemudian ia juga bisa lompat ke damage dealer lawan dan setidaknya memberikan poking damage sehingga tak bisa ikut war.

Ruby

Selanjutnya ada hero yang saat ini mulai naik daun lagi yaitu Ruby yang bisa menempati EXP lane atau sebagai roamer.

Memiliki julukan si Ratu Lifesteal tentunya ia sangat kuat dalam laning dan tebal juga sehingga sulit kena pick off lawan.

Selain itu, dengan combo ultimate dan flicker bisa menarik musuh layaknya franco namun memiliki range yang lebih kecil hanya bertipe area.

Paquito

Selanjutnya ada hero kang tinju yang terinspirasi dari petinju asal Filipina yaitu Manny Pacquiao adalah Paquito.

Hero ini jelas memiliki kelebihan dalam rotasi yang sangat cepat dan juga clear minion dengan instant.

Damage yang diberikan juga asal combonya masuk semua bisa pick off hero-hero tipis seperti mage dan marksman lawan.

Benedetta

Selanjutnya adalah hero andalan dari RRQ Banana yang beberapa kali menyulitkan tim lawan yaitu Benedetta.

Hero ini memiliki mobilitas yang sangat tinggi serta damage yang sangat besar karena ia role aslinya adalah assassins.

Dengan menggunakan Benedetta kalian bisa push lane jauh sehingga lawan yang akan objektif lord akan terganggu.

Di Games Of The Future 2024 kemarin, RRQ Banana berhasil melakukan split push dengan menggunakan Benedetta.

Arlott

Selanjutnya adalah Arlott yang pastinya masih sangat digandringi juga dan bisa dibilang salah satu hero “mahal” di EXP lane.

Hal ini karena ia memiliki ketahanan yang sangat kuat karena efek lifesteal serta bisa dash juga.

Bisa dibilang ini adalah mode lancelot namun ketahanannya lebih kuat jadi banyak sekali yang menggunakannya.

Thamuz

Terakhir, mungkin dalam beberapa bulan ini jadi salah satu yang perlu diperhitungkan yaitu Thamuz.

Hero satu ini menjadi salah satu pilihan namun sangat situational karena harus pick saat lawan ada yang menggunakan tipe DPS (Damage Per Second).

Karena ultimatenya dan juga spell Vengeance ini akan sangat mengganggu terutama marksman yang bertipe attack speed.

Itulah Hero EXP Lane Terbaik Maret 2024 yang bisa kalian pick di game Mobile Legends dan jangan yang aneh-aneh biar cepet ke mytihc.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *