OLAHRAGA, SAKATA.ID – Indonesia VS Korea Selatan akan menjadi partai paling seru di babak perempat final Piala Asia U23.
Laga ini akan berlangsung di Abdullah bin Nasser bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar pada hari Jumat, 26 April 2024.
Timnas Indonesia lolos dari fase grup dengan sangat meyakinkan karena mampu menang dua kali dari tiga pertandingan.
Laga perdana tim Garuda Muda harus mengakui kekalahan atas tim tuan rumah, Qatar dengan skor 2-0.
Pertandingan tersebut pun menuai banyak sekali kontroversi karena keputusan wasit yang banyak sekali menguntungkan tim tuan rumah.
Namun, skuad asuhan Shin Tae-yong tak larut dalam kesedihan karena lawan kedua mereka jelas sangat sulit yaitu Australia.
Ernando Ari jadi pahlawan di laga tersebut karena mampu menahan tendangan penalti dan juga serangan dari Australia.
Indonesia pun berhasil menang tipis dalam laga kedua tersebut dengan skor 1-0 dan menjadi sejarah baru bagi tim Garuda Muda.
Pada laga terakhir Indonesia tampil menggila dengan menghajar Yordania dengan skor telak 4-1 na memantapkan langkah mereka ke babak 8 besar.
Preview Indonesia VS Korea Selatan
Dalam salah saut wawancara, STY atau Shin Tae-yong lebih berharap bertemu dengan Jepang di babak perempat final.
Namun, sepertinya hal tersebut tak bisa terjadi lantaran keduanya akhirnya harus bertemu di babak perempat final.
Korea Selatan berstatus sebagai juara grup B dengan mengalahkan Jepang, China dan Uni Emirat Arab.
Tim berjuluk negeri Ginseng menjadi satu-satunya tim di Piala Asia U23 yang berhasil meraih sapu bersih kemenangan di babak fase grup.
Meski begitu, Indonesia sendiri juga sebenarnya bisa saja melakukan hal yang sama andai saat bertemu Qatar mendapatkan pertandingan yang adil.
Dari segi permainan, tentunya Indonesia saat ini adalah tim yang sangat kuat bahkan menenggelamkan Australia di fase grup.
Apalagi Indonesia akan kembali lagi diperkuat oleh Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta yang sebelumnya absen.
Kedua pemain tersebut mendapatkan kartu merah Goib di laga perdana manghadapi Qatar i fase grup,
Namun, Indonesia juga kehilangan sosok Nathan A-on karena akan kembali ke Belanda lagi bersama klubnya, SC Heerenveen.
Kabanya, PSSI juga sedang melakukan lobi kembali dengan SC Heerenveen aga Nathan bisa memperkuat Timnas Indonesia di perempat final Piala Asia U23.
Kita nantikan saja Indonesia VS Korea Selatan apakah STY akan pulangkan negara asalnya atau malah langkah Garuda Muda terhenti di 8 besar saja.