Politika, SAKATA.ID: Politikus muda Tsamara Amany malah disebut kadrun oleh salah satu warganet setelah memutuskan keluar dari Partai Solidaritas Indonesia atau PSI.
Cuitan yang nenyebut Tsamara kadrun itu dari warganet dengan akun Twitter @xeriaz_marhaenisi.
Merasa tak terima dengan penyebutan tersebut. Kemudia Tsamara melaporkan kejadian itu kepada Polisi. Dia mempeemaslahkan cuitan @xeriaz_marhaenisi.
Dalam akun Twitter resminya, wanita kelahiran Jakarta pada tahun 1996 ini meminta tolong kepada pihak kepolisian. Karena cuitan yang dilontarkan warganet itu dinilai keterlaluan.
“Halo tolong @DivHumas_Polri, ini keterlaluan. Bukan nasionalisme, jelas fasisme,” tulis Tsamara melalui akun Twitter @TsamaraDKI, dikutip SAKATA.ID pada Sabtu (23/4/2022).
Suami Tsamara Amany, Ismail Fajrie Alatas pun tak terima dengan tuduhan warganet yang malah menyebut kadrun.
Anehnya, sebutan Kadrun kepada Tsamara Amany itu datang ketika dia sudah keluar dari PSI.
Ismail mengutip cuitan yang sama dengan istrinya melalui akun Twitter @ifalatas.
Menurutnya bahwa cuitan akun @xeriaz_marhaenisi merupakan pernyataan rasialisme. Bahkan, Ismail menilai warganet tersebut sebagai seorang fasis.
“Hal terbaru dalam rentetan ujaran kebencian. Rasis. Yang ditujukan kepada @TsamaraDKI. Dan saya. (alias suaminya juga berotak licik). Dari seorang fasis. Yang katanya nasionalis,” cuitan Ismail.
Sementara itu, Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri, Komisaris Besar Polisi Gatot Repli Handoko mengatakan, kepolisian akan menindaklanjuti kicauan Tsamara.
Pihaknya pun sedang melakukan pendalaman terkait dengan kejadian tersebut.
Sebelumnya, Tsamara Amany memutuskan undur diri dari PSI, namun ia malah disebut kadrun. Dia meninggalkan jabatan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI yang ia emban sejak lima tahun yang lalu.
Keluar dari PSI, Tsamara Amany mengaku tidak akan berpindah ke partai politik lain. Dia mengaku, hanya ingin mencoba berjuang melalui saluran selain dari partai politik.
Dapat Wejangan dari Susi Pudjiastuti
Melihat kejadian yang menimpa Tsamara, Mantan Menteri Kelautan Susi Pudjiastuti turut memberikan pesan semangat.
Kepada mantan politikus yang keluar dari PSI itu, Susi memberi wejangan agar tetap kuat, positif dan selalu bahagia. Jangan sampai membuang energi untuk melawan kebodohan.