Politika, TASIKMALAYA: Calon legislatif (Caleg) Dapil 3 Kota Tasikmalaya, Agus Nurdin, S.E., melakukan pendekatan dengan cara kreatif dalam memgkampanyekan dirinya dan pasangan calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Agus memilih outbond menjadi media utama dalam kampanye pasangan calon presiden Ganjar-Mahfud. Melalui serangkaian kegiatan outbond yang unik dan menghibur, Agus mengeksplorasi cara baru untuk berinteraksi dengan pemilih dan membawa pesan positif.
Outbond, yang biasanya dianggap sebagai kegiatan rekreasi semata, kini menjadi platform bagi Agus Nurdin untuk berkomunikasi langsung dengan masyarakat di sejumlah kecamatan di Kota Tasikmalaya.
Ia merancang berbagai permainan kolaboratif yang tidak hanya menghibur tetapi juga merangsang pemikiran mengenai visi dan misi pasangan capres.
Kegiatan yang dilaksanakan di Saung Padati, Kelurahan Awipari, Kecamatan Cibeureum, Kota Tasikmalaya itu Agus mengajak pendukungnya untuk berpartisipasi dalam permainan tim yang menekankan pentingnya kerja sama dan kekompakan.
Agus mengarahkan setiap momen tersebut untuk menciptakan narasi yang kuat, memperkuat citra positif dirinya sebagai calon legislatif dari PDI Perjuangan dan pasangan capres Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
“Melaksanakan kampanye itu harus menciptakan atmosfer kegembiraan, suasana yang damai, dan positif,” ujar Agus.
Ia meyakini, kampanye yang dipenuhi dengan gembira memiliki dampak yang signifikan dalam membentuk pandangan masyarakat terhadap proses demokrasi.
Dia juga mengatakan bahwa dalam menyambut pesta demokrasi, kampanye menjadi panggung penting di mana ide dan visi para calon dipresentasikan kepada masyarakat.
“Pentingnya melaksanakan kampanye yang gembira. Agar masyarakat merasakan bahwa partisipasi dalam pesta demokrasi bukan hanya tanggung jawab, tetapi juga kesempatan untuk merayakan keberagaman pandangan dan ide,” kata dia.
Menurut dia, kampanye yang penuh gembira juga menciptakan lingkungan yang dapat meredakan ketegangan yang mungkin timbul selama proses politik ini.
Dalam kegiatan tersebut, hadir pula calon anggota DPR RI dari PDI Perjuangan Dony Maryadi Oeken dan calon anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Demi Hamzah.
Demi menilai, kreativitas Agus Nurdin dalam menggunakan outbond sebagai media kampanye membuktikan bahwa politik dapat menjadi panggung inovasi.
Dengan cara ini, lanjut dia, dalam menjalankan kampanye pasangan calin presiden nomor urut 3 Ganjar-Mahfud MD tidak hanya merangkul, tetapi juga memotivasi masyarakat untuk terlibat aktif dalam proses politik.