Travel, GARUT: Siapa yang tak kenal dengan Restoran Pujasega di Kabupaten Garut. Salah satu rumah makan terna di Kabupaten Garut bahkan yang menjadi primadona hingga saat ini.
Restoran ini memiliki dapur Balakecrakan yang menyajikan makanan ala kampung. Bahkan pengynjungbatau konsumen bisa memasak sendiri menunyang diinginkan.
Menurut Owner Pujasega H Ato Hermanto, dapur balakecrakan ini sengaja ia bikin untuk memanjakan konsumen yang datang ke restoran Pujasega, Kabupaten Garut.
Dapur balakecrakan ini seperti dapur di kampung pada umumnya. Yakni ada hawu atau tungku untuk memasak yang memakai kayu bakar.
“Konsumen bisa masak sendiri” ujar H Ato pada Jumat (18/11/2022).
Ia juga mengungkapkan, makanan yang disajikan restoran ini adalah makanan kampung. Antara lain, sayir lodeh, gudeg, pindang daging ayam, tutut, semur jengkol, dan sebagainya.
“Kebetulan yang memasak makanan kampung ini adalah kakak saya Hj Elin,” ujar H Ato. “Dan harganya juga sangat terjangkau,” lanjutnya.
Masih menurut H Ato bahwa ia berharap dapur balakecrakan ini dapat menjadi tujuan kuliner para wisatawan yang datang ke Kabupaten Garut.
“Pokoknya, kalau mau makan ala kampung datang ke sini. Kita menjamin para pengunjung bakal ketagihan,” pungkas dia.
Nah, para wisatawan pecinta kuliner yang datang ke Kabupaten Garut, dapat mencoba dapur balakecrakan di restoran Pujasega Jalan Otista Nomor 64 Garut, Jawa Barat.