Regional, CIAMIS: Dalam sebuah upaya untuk merajut keakraban dan memperkuat ikatan sosial antarwarga, Dusun Ranjirata, Desa Cimari, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis menggelar Lomba Nasi Liwet dan Pesona Kebaya.
Acara yang diselenggarakan pada Sabtu (19/9/2023) diikuti oleh ratusan warga dnegan membentuk 22 kelompok peserta lomba liwet dan puluhan lomba pesona kebaya.
Dilaksanakan di RW 05, mereka berhasil menyatukan warga dari berbagai lapisan usia dan memberikan sentuhan hangat pada tradisi lokal ini.
“Selain untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga juga sebagai acara tasakur bi nikmat dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78,” ujar Kepala Dusun Ranjirata Dadan Ramdhan.
Lomba Nasi Liwet menjadi sorotan utama acara. Meakipun tak ada penilaian terkait rasa maupun gaya penyajian. Namun, peserta tetap berlomba untuk mengolah nasi liwet dengan berbagai kreasi dan inovasi.
“Karena tujuan kami adalah silaturahmi dan melestarikan budaya. Tidak ada penilaian khusus. Pemenang lomba dikocok oleh panitia,” ujar Dadan.
Tak kalah menarik, Pesona Kebaya menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari acara tersebut.
Para peserta, baik wanita maupun pria, berlomba mengenakan kebaya dengan desain yang unik dan menarik perhatian.
Kebaya, sebagai salah satu pakaian tradisional yang penuh makna, dijadikan wadah bagi warga Dusun Ranjirata untuk mengekspresikan diri dan menghormati budaya nenek moyang.
Kehadiran lomba tersebut tidak hanya menjadi ajang hiburan semata, tetapi juga membuktikan komitmen warga Dusun Ranjirata dalam melestarikan budaya dan tradisi.
Melalui acara seperti ini, mereka berusaha menjaga agar nilai-nilai luhur dari masa lampau tetap dikenang dan diwariskan kepada generasi mendatang.
Sementara itu, Kepala Desa Cimari Riky Aryana, S.H., mengatakan bahwa momen lomba ngaliwet ini akan menjadi agenda tahunan yang diharapkan dapat terus menguatkan rasa persaudaraan dan cinta terhadap warisan budaya lokal.
“Kegiatan Lomba Nasi Liwet di Dusun Ranjirata ini selain memeriahkan HUT RI ke-78, juga meningkatkan rasa persaudaraan di antara sesama warga Dusun Ranji. Serta melestarikan kebudayaan,” kata dia.