Regional, CIAMIS: Program beasiswa HBI Cerdas mencapai puncaknya dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) Batch 3 yang berlangsung pada Senin, (5/8/2024) di kampus Universitas Islam Darussalam (UID), Cijeungjing, Kabupaten Ciamis.
Acara ini menjadi momen penting bagi para mahasiswa berprestasi dari seluruh Jawa Barat yang telah berhasil melewati proses seleksi ketat.
Dimulai pukul 08.00 WIB, acara penandatanganan MoU ini dihadiri oleh berbagai pihak penting, termasuk Ketua Yayasan Hidayah Berbagi Indonesia, Rektor UID, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Ciamis, serta orang tua dari para penerima beasiswa.
Suasana semakin semarak dengan kehadiran penerima beasiswa Batch 1 dan Batch 2 yang turut memberikan dukungan moral.
Ketua Yayasan Hidayah Berbagi Indonesia, H. Asep Imad Syarif, menyampaikan rasa syukurnya atas terselenggaranya acara ini.
“Acara Penandatanganan MoU Beasiswa HBI Cerdas ini sangat dinantikan oleh semua pihak. Ini adalah puncak dari seleksi HBI Cerdas. Semoga program ini terus melahirkan generasi cerdas yang aktif dan produktif,” ujarnya.
Program HBI Cerdas, yang telah berjalan selama dua tahun, kini memasuki tahun ketiganya dengan semakin banyak mahasiswa yang mendapatkan manfaat.
Program ini dirancang untuk membantu mahasiswa berprestasi yang membutuhkan dukungan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.
Penandatanganan MoU ini menandai langkah awal bagi 10 penerima beasiswa terpilih untuk memulai perjalanan akademis mereka dengan dukungan penuh dari HBI.
Kepala Dinas Sosial Kabupaten Ciamis, dalam sambutannya, mengungkapkan rasa bangganya terhadap program ini.
“Alhamdulillah, melihat sebuah lembaga yang peduli akan masa depan anak bangsa dalam meraih cita-cita sungguh luar biasa. Terlihat anak-anak penerima beasiswa sangat senang dan bangga. Semoga program HBI Cerdas ini bisa terus berlanjut dan HBI semakin jaya,” katanya.
Rektor Universitas Islam Darussalam (UID), Dr. Hj. N. Nani Herlina, S.Ag, M.Pd.I, juga memberikan dukungannya terhadap program ini.
“Kami, pihak kampus, sangat senang ada beberapa penerima beasiswa yang berasal dari anak didik kami. Kami mendukung sepenuhnya agar para mahasiswa ini terus produktif dan mengharumkan nama kampus serta lembaga. Semoga program beasiswa HBI Cerdas ini dapat berlangsung seterusnya dan lebih banyak mahasiswa yang termotivasi untuk terus belajar dan berusaha,” tuturnya.
Acara ini bukan hanya sekedar seremoni, tetapi juga menjadi bukti nyata komitmen HBI dalam mendukung pendidikan dan masa depan generasi muda.
Dengan dukungan dari berbagai pihak, program HBI Cerdas diharapkan dapat terus berkembang dan memberikan manfaat yang lebih besar lagi di masa depan.
Sebagai umat Muslim, mengejar ilmu adalah kewajiban. Seperti dalam QS. Al-Mujadillah ayat 11, Allah akan mengangkat derajat orang-orang yang beriman dan berilmu.
“Semoga kita semua tergolong dalam orang-orang yang beriman dan berilmu,” ujar Nina.