Umiroh Fauziah Terpilih Jadi Ketum KOHATI PB HMI 2021-2023

Nasional, SAKATA.ID: Kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) asal Kota Banjar, Jawa Barat Umiroh Fauziah terpilih menjadi Ketua Umum (Ketum) KOHATI PB HMI periode 2021-2023.

Keputusan itu berdasarkan hasil  Musyawarah Nasional KOHATI PB HMI yang diselenggarakan di Gedung BPSDM Jawa Timur.

Bacaan Lainnya

Umiroh Fauziah atau akrab disapa Umay ini, sah ditetapkan sebagai KOHATI PB HMI periode 2021-2023 dengan perolehan suara 144.

BACA JUGA: Puluhan Tahun Mengabdi di Pemkab Ciamis, 283 Orang Diangkat Jadi PPPK

Ia mengalahkan kompetitornya, yakni Novi Risma Wati dengan perolehan  43 suara, Imayanti Kalean 4 Suara, Susanti 3 Suara, dan Nurjanah 0.

Ketua Umum HMI Cabang Kota Banjar Ramdhani mengungkapkan, kabar tersebut menjadi berita yang menggembirakan bagi Kota Banjar.

BACA JUGA: Pedagang Menolak Vaksinasi Covid-19, Wali Kota Banjar Geram

Mengingat, lanjut dia, Umiroh Fauziah merupakan putri daerah asli asal Kota Banjar. Dan kini sah ditetapkan sebagai formatur terpilih atau Ketum KOHATI PB HMI. 

“Sebagai bagian dari keluarga besar HMI Cabang Kota Banjar sangat bersyukur. Sekaligus merasa bangga pada mba Umi yang dapat membawa harum nama baik Kota Banjar,” ujar dia.

BACA JUGA: Dua Exit Tol di Ciamis, Dibangun di Linggasari dan Pamarican

Ia juga mengungkapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang berkenan membantu menyukseskan Umiroh samapi terpilihi menjadi Ketum KOHATI. 

“Ucapan terimakasih kepada seluruh kader HMI Cabang Kota Banjar, Jajaran Alumni HMI Se-wilayah Kerja HMI Cabang Kota Banjar, Forkopimda Kota Banjar, rekan2 media, STAIMA Kota Banjar, Warga Banjar, beserta seluruh pihak yang berkenan dengan tulus dan ikhlas membantu sejak awal proses pencalonan mba Umiroh Fauziah,” bebernya.

BACA JUGA: BNN Ciamis Berikan Edukasi Kepada Warga Desa Buniseuri

Dia berharap, terpilihnya Umiroh menjadi Ketum KOHATI PB ini menjadi bagian dari catatan prestasi bersejarah, bahwa warga Kota Banjar mampu berkompetisi di level nasional dalam rangka mengabdikan diri kepada Allah SWT.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *