Kuliner, SAKATA.ID: Coba resep baru omelet mayonaise ala Jepang sebagai kreasi menu untuk sarapan atau bekal suami tercinta. Bahan-bahannya cukup sederhana dan cara memasaknya juga gampang. Karena proses penyajian tidak butuh waktu lama sehingga pas banget dijadikan menu sarapan pagi sebelum memulai aktivitas.
Simak resep omelet mayonaise ala Jepang berikut ini. Sediakan bahan dan ikuti langkah-langkahnya, pasti gampang deh. Tertarik untuk coba? Yuk saatnya mulai berkreasi untuk membuat sarapan atau menyiapkan bekal.
Bahan-Bahan
- 4 butir telur.
- 40 gram wortel.
- 2 batang daun bawang.
- 4 sdm minyak.
- 100 gram mayonaise (pilih yang pedas jika suka).
Cara Membuat
Potong wortel kecil-kecil seukuran dadu, lalu iris daun bawang kecil-kecil, sisihkan.
Kocok rata telur, daun bawang, dan wortel di dalam mangkuk. Bisa menggunakan garpu.
Masukkan ¾ mayonaise, kemudian kocok rata kembali.
Panaskan minyak di teflon. Tuang adonan omelet mayonaise ala Jepang hingga memenuhi permukaan teflon, lalu masak hingga matang. Ulangi tahap ini sampai adonan habis.
Ketika melipat adonan di teflon dengan spatula, sepertinya susah-susah gampang, ya. Omelet pertamamu mungkin tidak langsung berhasil, tapi dengan sedikit latihan, kamu akan terbiasanya membuatnya.
Hidangkan selagi hangat, kamu bisa tambah lagi mayonaise di atasnya sesuai selera. Menambahkan saus tomat pasti akan membuatnya semakin enak, apalagi jika si kecil suka.
Alasan Omelet Disukai
Sejak dulu telur sudah menjadi makanan sumber protein. Sehingga orang mulai mengkreasikan telur menjadi omelet, dengan menggabungkan sayuran, rempah, bahkan daging.
Pertama kali omelet diciptakan oleh bangsa Roma, dimana mereka memasak telur dadar dengan disiram madu. Karena rasanya manis dan gurih, mereka menyebutnya ovemele (telur dan madu).
Omelet mayonaise ala Jepang menggabungkan campuran telur dengan sayuran, digulung lalu diiris menyerupai sushi. Akan lebih enak jika dimakan dengan sambal.
Kandungannya tinggi protein dan menyehatkan. Pas sekali dijadikan menu sarapan karena rendah karbohidrat dan membuatmu jadi lebih semangat. Untuk kamu yang sedang diet, resep simple ini juga bisa dimasukkan ke dalam menu harian.