Regional, CIAMIS: Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Muhammadiyah Ciamis meraih prestasi gemilang mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari lembaga akuntan publik yang kredibel untuk keempat kalinya secara berturut-turut.
Kampus yang berlokasi di Jalan KH. Ahmad Dahlan, Kelurahan Ciamis, Kabupaten Ciamis, telah membuktikan bahwa mereka mampu mengelola keuangan yang baik dan transparan.
Menurut Ketua STIKes Muhammadiyah Ciamis, Nur Hidayat, pencapaian ini adalah hasil kerja keras dari semua elemen civitas akademika yang saling mendukung.
“Kami panjatkan puji syukur karena STIKes Mucis kembali mendapat penghargaan WTP,” ujar Nur Hidayat, Rabu (3/7/2024).
Nur Hidayat menjelaskan bahwa penghargaan ini dicapai berkat kerja sama yang solid di STIKes Muhammadiyah dalam upaya meningkatkan kualitas pengelolaan kampus.
Penilaian WTP dilakukan oleh lembaga yang berkompeten di bidangnya sehingga hasilnya bisa dipertanggungjawabkan,” tambahnya.
Lebih lanjut, Nur Hidayat berharap penghargaan ini dapat menjadi penyemangat bagi seluruh civitas akademika STIKes Muhammadiyah Ciamis untuk terus bekerja keras dan meningkatkan kinerja, sehingga kampus ini semakin maju dan mendapatkan kepercayaan lebih dari masyarakat.
“Kami berharap penghargaan ini semakin menjadi pemicu dalam mengabdi di tengah masyarakat melalui pendidikan di kampus STIKes Mucis,” tegas dia.
Prestasi ini tentunya menjadi kebanggaan bagi seluruh warga kampus dan masyarakat Kabupaten Ciamis.
Dengan pencapaian ini, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Ciamis semakin mengukuhkan posisinya sebagai institusi pendidikan yang unggul dalam pengelolaan keuangan dan kualitas pendidikan.