Perbedaan Samsung Galaxy A71 dan A72, HP Terbaik dari Korsel

Teknologi, SAKATA.ID:  Sekarang kita akan bahas mengenai perbedaan Samsung Galaxy A71 dan A72 yang kerap kali membingungkan calon pembeli. Jika Anda memang penggemar ponsel dari Korea Selatan (Korsel) ini penting untuk mengetahuinya.

Apalagi jika Anda ingin membeli ponsel baru yang sangat GG untuk berbagai kegiatan yang dilakukan. Samsung memang jadi raja smartphone dalam satu dekade ini.

Bacaan Lainnya

Perbedaan Samsung Galaxy A71 dan A72

Salah satu produk dari Samsung yang terbaik adalah seri A71 dan A72. Karena semuanya sudah komplit baik untuk gaming atau hanya browsing biasa saja.

Namun, ada beberapa perbedaan yang dimiliki oleh kedua ponsel dari Korsel tersebut. Apa saja? simak ulasannya sebagai berikut.

Desain 

Galaxy A71 punya corak prisma dengan variasi kontras warna. Sedangkan si adiknya, Galaxy A72, tampil minimalis tanpa corak apa pun selain tulisan Samsung yang ada di bagian bawah. Perbedaan selanjutnya mengenai desain adalah tata letak kamera belakang.

Galaxy A72 berbeda dengan A71 dimana Lensa kamera dan flash (lima lingkaran) diletakkan di pojok kanan atas seperti segitiga tumpul. Mereka semua berkumpul dalam modul berbentuk persegi panjang yang warnanya senada dengan penutup belakang.

Sedangkan modul kamera belakang Galaxy A71 selalu punya warna hitam, apapun warna bodi belakangnya. Di modul tersebut ada lingkaran lensa dan flash yang penataannya membentuk huruf “b”. 

Layar

Layar Galaxy A72 bahkan lebih andal dipakai di bawah terik matahari karena kecerahan maksimalnya bisa mencapai 800 nit. Adapun layar Galaxy A71 punya laju penyegaran 60 Hz dengan kecerahan maksimal 636 nit, menurut GSM Arena.

Kamera

Salah satu tagline yang diusung Samsung buat Galaxy A72 adalah Awesome Camera. Hal itu membuat konfigurasi kamera belakang yang dibawa Galaxy A72 mengalami perubahan dari pendahulunya.

Perubahan pertama ada di kamera utama. Walau masih memakai resolusi 68 MP dengan bukaan f/1,8, kamera utama Galaxy A72 selevel di atas Galaxy A71 karena adanya penstabil gambar berbasis optik (OIS).

Perubahan kedua adalah adanya kamera telefoto yang sebelumnya tak ada di Galaxy A71. Kamera telefoto Galaxy A72 punya resolusi 8 MP, bukaan f/2.4, bisa 3 kali optical zoom, dan ada OIS-nya juga.

Keberadaan OIS secara teori membuat foto dan video tidak gampang ngeblur karena guncangan. Di sisi lain, Galaxy A72 melepaskan satu lensa yang dimiliki oleh kakaknya, yaitu lensa sensor kedalaman 5 MP f/2.2.

Baterai dan Sistem Operasi

Samsung mengklaim, ukuran baterai tersebut bisa membuat Galaxy A72 dipakai sampai dua hari.

Akan tetapi, hal itu tentu tergantung pada kebiasaan masing-masing orang dalam menggunakan ponselnya. Adapun untuk pengisian daya, baik Galaxy A72 dan A71 sama-sama dibekali teknologi pengisian cepat 25 Watt.

Beralih ke sistem operasi, sejak dalam kardus Galaxy A72 terpasang Android 11 yang dibalut antarmuka One UI 3.1.

Sementara itu, Galaxy A71 meluncur pertama kali dengan Android 10. Kendati demikian, upgrade ke Android 11 sudah tersedia buat A71.

Memori dan Speaker

Galaxy A71 hadir ke Indonesia dengan satu varian memori, yaitu penyimpanan internal 128 GB plus RAM 8 GB. Penerusnya lebih luwes karena punya dua pilihan storage.

Konsumen pun bisa memilih hendak membeli Galaxy A72 yang 128/8 GB atau 256/8 GB.

Kalau kurang, pengguna bisa memasang microSD hingga 1 TB di slot hybrid. Memasang microSD di Galaxy A72 berarti harus siap memakai satu kartu SIM saja.

Hal itu tidak terjadi pada Galaxy A71 karena slot microSD-nya terpisah. Walau begitu, dukungan microSD maksimal yang dipasang adalah 512 GB.

Lalu speaker dimana Galaxy A71 punya satu speaker yang letaknya di bawah. Hal ini berbeda dari Galaxy A72 yang punya dua speaker stereo, di atas (menyatu dengan earpiece) dan di bawah.

Menariknya, speaker A72 di-tuning oleh perusahaan audio terkenal yang juga merupakan anak perusahaan dari Samsung, AKG.

Harga

Kedua ponsel punya harga launching yang berbeda meskipun ada di rentang sama.

Galaxy A71 (128/8 GB) dilepas dengan harga Rp6,1 juta. Sementara itu, Galaxy A72 varian memori 128/8 GB punya harga yang lebih murah daripada Galaxy A71, yakni Rp5,99 juta.

Adanya peningkatan memori internal ke angka 256/8 GB bikin harga Galaxy A72 naik menjadi Rp6,39 juta. Samsung tentu punya alasan tersendiri dalam menetapkan harga tersebut.

Itulah perbedaan Samsung Galaxy A71 dan A72 yang perlu Anda ketahui. Ga usah bingung lagi kawan untuk membeli salah satu ponsel dari Korea Selatan ini.

RS-03

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *