OLAHRAGA, SAKATA.ID – Perjuangan Timnas Indonesia U17 harus terhenti di babak fase grup saja di ajang Piala Dunia U17.
Dalam tiga laga yang telah mereka lewati, Arkan Kaka cs belum pernah mendapatkan sekalipun kemenangan.
Sempat tampil meyakinkan di laga perdana saat bertemu dengan Timnas Ekuador yang notabenenya salah satu tim kuat.
TIm Garuda Muda saat itu mampu mendapatkan hasil imbang dengan skor sama kuat 1-1 dimana gol Indonesia dicetak oleh Arkan Kaka.
Dari hasil tersebut, pada laga kedua, Timnas Indonesia tampil percaya diri karena mendapatkan lawan diatas kertas tak terlalu jauh, Panama.
Namun, hal itu tak terjadi lantaran pada laga kedua ini juga, Garuda Muda kembali mendapatkan hasil imbang 1-1.
Untuk bisa lolos ke babak selanjutnya, Timnas Indonesia U17 ini pun harus bisa menang di laga terakhir menghadapi Maroko.
Laga Indonesia U17 VS Maroko
Laga penentuan Indonesia menghadapi Maroko bergulir di Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Kamis, 16 November 2023.
Maroko berhasil membuka keunggulan berkat tendangan penalti yang dieksekusi dengan baik oleh Anas Alaoui.
Indonesia pun harus tertinggal terlebih dahulu karena gawangnya dijebol duluan oleh tim Maroko.
Alih-alih ingin mengejar ketertinggalan, tim Garuda Muda malah kembali kecolongan lagi pada menit 38.
Abdelhamid Ait Boudlal berhasil menyundul bola dari sepak pojok dan menggandakan keunggulan skor berubah 2-0.
Semangat juang tim Garuda Muda tak kendor meski ketinggalan dua gol dan terus mencoba mencari peluang memperkecil keadaan.
Barulah pada menit 42, Muhammad Nabil Asura berhasil menciptakan gol indah dari tendangan bebas dan merubah skor.
Hingga wasit meniup peluit panjang tanda babak pertama usai, skor masih tetap bertahan 2-1 keunggulan dari Maroko.
Memasuki babak kedua, Maroko tak mengendurkan serangan dan tetap mendominasi pertandingan.
Dalam laga ini, pelatih Timnas Indonesia U17, Bima Sakti meminta wasit untuk memeriksa VAR karena melihat pemain Maroko handball di kotak 16.
Namun, wasit memutuskan bahwa tidak terjadi handball dan tim Indonesia pun belum bisa mendapatkan hadiah penalti.
Alih-alih mencari kemenangan, Arkan Kaka cs malah lengah dan kembali kebobolan lagi tepatnya pada menit 64.
Tambakan Muhammad Harmony dari sudut sempit tak bisa ada yang menghadang dan menghujam gawang tim Indonesia.
Selama 90 menit jalannya pertandingan, skor masih tetap 3-1 untuk keunggulan dari negeri Afrika, Maroko.
Dengan hasil ini, Perjuangan Timnas Indonesia U17 harus terhenti di Piala Dunia U17 ini karena ada di peringkat ketiga klasemen akhir grup A.