Pj Bupati Ciamis Tegaskan Satpol PP dan Linmas Vital untuk Pilkada 2024

Linmas
Pj Bupati Ciamis Engkus Kusmana/Ist

Politika, CIAMIS: Penjabat (Pj) Bupati Ciamis, Engkus Kusmana menegaskan bahwa peran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Perlindungan Masyarakat (Linmas) sangat vital dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang.

Hal ini disampaikan dalam Upacara Hari Kebangkitan Nasional yang digelar di Pendopo Kabupaten Ciamis, beberapa waktu lalu.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, ia menggarisbawahi pentingnya kesiapsiagaan Satpol PP dan Linmas untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama masa kampanye hingga hari pemungutan suara.

“Satpol PP dan Linmas memiliki peran strategis dalam memastikan Pilkada berjalan lancar, aman, dan damai. Tugas mereka bukan hanya pada hari H, tetapi sejak awal hingga akhir proses Pilkada,” ujarnya.

Engkus menegaskan bahwa kesuksesan Pemilu 2024 tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak, termasuk Satpol PP dan Linmas.

“Kesuksesan tersebut harus dijadikan modal bagi kedua lembaga ini untuk menjaga ketentraman masyarakat selama pelaksanaan Pilkada pada 27 November 2024 mendatang,” paparnya.

Lebih lanjut, Engkus berharap Satpol PP dan Linmas terus meningkatkan profesionalisme, menciptakan sinergi dengan berbagai sektor dan elemen masyarakat, serta selalu mengkoordinasikan langkah-langkah antisipatif di daerah masing-masing.

“Kami berharap kedua lembaga ini dapat meningkatkan kesiapsiagaan dalam menjaga ketertiban umum menjelang Pilkada serentak tahun 2024, sehingga proses demokrasi dapat berjalan lancar,” ucapnya.

Engkus menyampaikan, dengan komitmen yang kuat dari Satpol PP dan Linmas serta dukungan dari berbagai pihak, Pemerintah Kabupaten Ciamis optimis bahwa Pilkada 2024 akan berjalan dengan aman dan sukses, serta menghasilkan pemimpin yang dapat membawa kemajuan bagi daerah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *