OLAHRAGA, SAKATA.ID – Prediksi Persib VS Borneo FC di kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia, BRI Liga 1 musim 2023/2024.
Keduanya akan bertarung di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan pada Sabtu, 21 Oktober 2023 mendatang.
Laga ini sangat menjanjikan karena siapapun yang akan menang akan langsung ke papan atas tepatnya di tiga besar.
Sebelum laga ini berlangsung, Borneo FC masih ada di puncak klasemen dengan torehan 31 poin.
Sementara itu, Persib Bandung ada di peringkat ketiga dan hanya terpaut empat angka saja dari tim asal Kalimantan tersebut.
Persib Bandung meski menjadi tim tamu masih diunggulkan, apalagi melihat beberapa pertandingan sebelumnya.
Dalam enam laga terakhir, tim Pangeran Biru masih belum terkalahkan dan terus naik posisinya.
Sempat ada di papan bawah, tim asuhan Bojan Hodak ini langsung tancap gas dan posisinya kini ada di tiga besar.
Sementara itu, Borneo FC permainan mereka sendiri sangat stabil dan memang layak ada di puncak klasemen sementara.
Laga ini pun tak boleh terlewatkan karena kedua tim ini jelas mengincar menjadi juara di ajang Liga 1 musim 2023/2024 ini.
Prediksi Line Up Persib Bandung VS Borneo FC
Untuk skuad Persib Bandung harusnya tidak akan ada banyak perubahan mendasar kalau tidak ada yang cedera.
Apalagi mereka juga akan kembali diperkuat trio Timnas Indonesia yaitu Marc Klok, Edo Febriansyah dan Rachmat Irianto.
Untuk posisi penjaga gawang, sosok Teja Paku Alam masih akan jadi pilihan utama di laga yang sangat berat ini.
Penampilannya sendiri sangat baik dalam beberapa laga terakhir Persib Bandung dan banyak penyelamatan yang ia lakukan.
Untuk dua bek tengah, Nick kuipers dan Rodriguez posisinya akan sulit tergantikan oleh pemain belakang lainnya.
Dua tembok kokoh Persib Bandung ini tampil sangat apik menjadi tembok kokoh yang sulit tertembus.
Sementara untuk bek kiri, Edo Febriansyah sementara posisi bek kanan akan ada sosok Putu Gede.
Dua nama tersebut juga tampil cukup baik dan harusnya keduanya juga bisa main di laga panas ini.
Kemudian, Rachmat Irianto kembali menjadi seorang gelandang bertahan untuk menjadi tembok pertahanan pertama.
Kemudian Levy Madinda dan Marc Klok akan bekerja sama untuk bisa mengalirkan bola ke lini depan.
Untuk posisi penyerang sayap kiri, Ciro Alves yang dalam beberapa pertandingan juga berhasil mencetak gol penting.
Sementara di posisi penyerang kanan, sosok Beckham Putra bisa menjadi salah satu pilihan bagi Bojan Hodak.
Untuk penyerang tengah, sang mesin gol , David Da Silva yang akan mengisinya dan tentunya akan segera menjadi top skor Liga 1 musim ini.
Itulah prediksi Line Up Persib Bandung VS Borneo FC yang akan menemani di Malam Minggu nanti.