Regional, CIAMIS: Hujan deras disertai angin puting beliung terjadi di Kabupaten Ciamis pada Selasa (25/1/2022) sekira pukul 15.50 WIB. Akibatnya, pohon tumbang di sejumlah tempat menimpa mobil dan rumah warga.
Bahkan, salah satu pohon besar yang ada di jalan Iwa Kusumasumantri roboh ke halaman Kantor Dinas Kesehatan Ciamis, menimpa bangunan kanopi di kantor tersebut.
Hingga sejumlah kendaraan dinas yang terparkir pun tertimpa kanopi.
Warga Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis yang berada di Jalan Iwa Kusumasumantri, Hermawan mengatakan, angin puting beliung begitu kencang membuat warga yang melintasi jalan tersebut panik.
“Apalagi saat melihat beberapa pohon tumbang. Warga semakin panik. Pohon besar menimpa parkiran dan mobil di dinas kesehatan. Beberapa mobil tertimpa bangunan kanopi. Ini roboh akibat dari hujannya yang besar. Berbareng sama angin yang kencang,” ujar dia.
Dia yang hendak pulang ke rumahnya, sempat tertahan di Jalan Iwa Kusumasumantri. Lantaran tidak hanya satu pohon yang tumbang di sekitar Dinas Kesehatan Ciamis.
Ada beberapa pohon yang roboh ke tengah jalan hingga menyendat arus lalulintas di sana.
Bahkan, beberapa mobil sedang terparkir di sisi Jalan Iwa Kusumasumantri tertimpa pohon besar.
“Tidak hanya mobil di kantor dinas kesehatan yang tertimpa, ada juga beberapa mobil yang terparkir di sisi jalan pun tertimpa pohon. Kalau gak salah ada dua mobil. Di sekitar Islamic Center itu,” ungkap dia.
Informasi yang diterima SAKATA.ID, peristiwa puting beliung yang membuat pohon tumbang di Ciamis terjadi di banyak wilayah dalam satu waktu tersebut. Tak hanya pohon yang berada di Jalan Iwa Kusumasumantri.
Di Jalan Jenderal Ahmad Yani, tepatnya di sebrang Gedung Golkar. Satu pohon besar menimpa rumah warga. Evakuasi pohon yang roboh itu pun menyendat arus lalu lintas di sana.
Beberapa pohon yang tumbang lainnya yakni di sekitar Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Pasar Manis, Jalan Ahmad Yani, dan di Jalan Yos Sudarso.
Ada pula, sejumlah pohon yang roboh menimpa kabel dan memutus aliran listrik di beberapa wilayah.
Mengenai peristiwa angin puting beliung dan hujan deras ini, Sakata belum mendapat laporan resmi dari pihak Pemerintah Kabupaten Ciamis.