6 Cara Ampuh Mengatasi Jerawat Meradang

Kecantikan, Sakata.id: Jerawat menjadi permasalahan yang cukup serius jika tidak ditangani dengan cara yang tepat. Sebagian orang melakukan cara mengatasi jerawat meradang dengan langkah yang salah.

Kebiasaan memencet-mencet jerawat sebaiknya dihindari karena malah akan membuat jerawat semakin memburuk.

Bacaan Lainnya

Selain itu penggunaan pinset jerawat yang tidak disterilkan juga bisa memicu peradangan jerawat semakin parah dan menimbulkan kemarahan pada kulit.

Jerawat yang meradang biasanya dipicu oleh adanya penyumbatan pada pori-pori kulit wajah, penyumbatan tersebut terjadi karena beberapa hal.

Di antaranya adalah karena terjadi infeksi bakteri, produksi minyak di kulit yang berlebih, dan terjadi penumpukan sel kulit mati di pori-pori kulit wajah Anda.

Jika Anda penasaran apa saja cara mengurangi peradangan pada jerawat yang cukup ampuh dan mudah dilakukan, simak pembahasan berikut hingga akhir.

Cara Mengatasi Jerawat Meradang dengan Mudah dan Ampuh

Untuk menghindari munculnya jerawat meradang bisa dimulai dengan menjaga kebersihan tangan dan area wajah.

Selain itu juga jangan sembarangan menggunakan pinset atau alat lainnya karena akan malah memperparah jerawat Anda.

Ketika sudah terlanjur muncul jerawat yang meradang di area wajah sebaiknya lakukan salah satu cara berikut ini:

Mengonsumsi Suplemen Vitamin A

Vitamin A dikenal baik untuk menjaga kesehatan mata, perlu Anda ketahui jika vitamin A juga dapat membantu mengurangi peradangan pada jerawat.

Anda bisa mengonsumsi suplemen vitamin A yang banyak dijual di pasaran, namun perlu diperhatikan agar tidak mengonsumsinya secara berlebihan.

Jika Anda mengonsumsi vitamin A melebihi dosis yang dianjurkan malah akan membahayakan tubuh, akan lebih baik mengonsumsi vitamin A tidak lebih dari 10.000 IU setiap harinya.

Selain dengan mengonsumsi vitamin A berbentuk suplemen, Anda juga bisa mencoba cara lain dengan mengoleskan salep yang mengandung vitamin A untuk mengatasi peradangan pada jerawat.

Menggunakan Tea Tree Oil

Jika Anda ingin menggunakan cara mengatasi jerawat meradang dengan bahan alami, bisa dengan menggunakan tea tree oil.

Kandungan di dalam trea tree oil dipercaya dapat mengurangi produksi minyak berlebih pada kulit wajah dan juga dapat membantu mengurangi peradangan pada jerawat.

Namun, bagi pemilik kulit sensitif sebaiknya jangan menggunakan bahan satu ini untuk mengatasi jerawat meradang karena dapat mengiritasi kulit.

Menggunakan Produk Perawatan Wajah Mengandung Sulfur

Saat ini banyak ditemukan produk perawatan wajah yang mengandung sulfur, beberapa merek sabun cuci muka khusus untuk kulit berjerawat banyak yang mengandung bahan satu ini.

Sulfur menjadi kandungan yang cukup ampuh pada produk perawatan wajah untuk mengatasi jerawat yang meradang.

Dengan cara menyingkirkan sel-sel kulit mati serta membantu mengurangi minyak berlebih pada wajah Anda.

Menggunakan Obat Retinoid

Jika Anda sudah merasa sangat frustrasi mengatasi jerawat yang semakin hari semakin meradang disertai dengan kemerahan.

Cobalah lakukan cara mengatasi jerawat meradang dengan menggunakan obat retinoid yang bisa didapatkan dengan resep dokter.

Untuk menggunakan obat retinoid harus berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter karena retinoid tidak dianjurkan digunakan oleh pemilik kulit sensitif, ibu hamil dan menyusui.

Obat retinoid dapat berupa tablet minum dan salep yang langsung di oleskan di kulit yang sedang berjerawat.

Mengonsumsi Antibiotik

Mengonsumsi antibiotik juga menjadi salah satu cara mengatasi jerawat meradang yang sulit mengempis.

Itu karena jerawat yang mengalami peradangan umumnya disebabkan oleh infeksi bakteri, sehingga antibiotik dapat membantu mengurangi peradangan tersebut.

Selain dengan mengonsumsi antibiotik berbentuk tablet, Anda juga bisa menggunakan antibiotik berbentuk salep yang dapat dioles langsung ke permukaan kulit yang berjerawat dan mengalami peradangan.

Namun, sebelum memutuskan untuk mengonsumsi antibiotik sebaiknya berkonsultasi terlebih dulu untuk mengetahui dosis antibiotik sesuai untuk Anda minum setiap harinya.

Menggunakan Produk Perawatan Mengandung Asam Salisilat

Asam salisilat biasanya digunakan di beberapa jenis produk perawatan wajah yang dijual bebas di pasaran.

Asam salisilat termasuk bahan yang mampu membersihkan sel kulit mati, bakteri, dan minyak berlebih pada kulit wajah.

Tidak hanya itu kandungan asam salisilat dalam produk perawatan wajah juga dapat membantu mengurangi peradangan pada jerawat.

Cara mengatasi jerawat meradang di atas bisa Anda coba di rumah, agar jerawat tidak semakin memburuk dan malah meninggalkan bekas bopeng yang susah dihilangkan. *

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *