Angin Kencang Menerjang Ciamis, Pohon-Pohon Tumbang

Salah satu pohon yang tumbang akibat diterjang angin kencang di Ciamis menimpa mobil yang melintas, Selasa (29/3/2022).

Regional, Ciamis, Sakata.id: Angin kencang menerjang di beberapa titik di Kabupaten Ciamis Jawa Barat. Angin yang datang bersama hujan lebat itu telah menumbangkan beberapa pohon terembesi tua. Akibatnya beberapa rumah dan sebuah mobil tertimpa.

Pohon terembesi di pinggir jalan yang ditanam untuk meneduhkan jalan kini membawa petaka. Pohon-pohon tersebut tumbang di Jalan Lingkar Selatan, pada Selasa (29/3/2022).

Bacaan Lainnya

Kepala Bidang Darlog Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Ciamis Memet Hikmat mengatakan, ada enam titik peristiwa angin kencang menerjang di wilayah Ciamis yang menumbangkan pohon-pohon besar.

Tidak hanya roboh ke jalan raya, beberapa pohon bahkan ada yang menimpa rumah warga, dan sebuah mobil berwarna putih yang melintas. Tidak ada korban jiwa.

“Tim kami langsung ke lokasi, untuk melakukan evakuasi pohon yang tumbang melintang di jalan raya. Serta melakukan pendataan,” kata Memet.

Pohon tumbang juga terjadi di Jalan Nasional Ciamis-Banjar, terpatnya di daerah Cijeungjing. Beberapa pohon tumbang juga terjadi di beberapa titik di wilayah tersebut.

Pohon tumbang yang melintang itu pun jelas membuat arus lalu lintas terganggu. Setelah proses evakuasi pohon selesai dilakukan BPBD, arus lalu lintas kembali berjalan normal.

Pohon tumbang yang disebabkan angin kencang menerjang Ciamis ini bukan kali pertama terjadi. Sebelumnya, kejadian serupa pernah menimpa di jalan Iwa Kusuma Somantri persisnya di depan Gedung Islamic Center.

Peristiwa pohon tumbang saat itupun menimpa mobil yang terparkir di halaman Kantor Dinas Kesehatan Ciamis. Pada saat cuaca ekstrime, Pemerintah Ciamis telah mengimbau agar warga selalu waspada.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *