Jasa Raharja Santuni Tiga Korban Kecelakaan Maut di Ciamis

Kecelakaan maut di Ciamis
Jasa Raharja Santuni Koeluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciamis/SAKATA.ID

Regional, CIAMIS: Keluarga dari tiga korban kecelakaan maut yang meninggal dunia di Jalan Jenderal Sudirman Ciamis mendapat santunan dari Jasa Raharja.

Sebelumnya terjadi kecelakaan yang menewaskan tiga pemuda Ciamis, Minggu (11/12/2022) sekitar pukul 02.00 WIB.

Bacaan Lainnya

Peristiwa mengenaskan itu melibatkan dua pesepeda motor dan Bus Sumber Jaya jurisan Kawali-Bogor. Tepatnya, terjadi di jalan Jendral Sudirman, Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan/Kabupaten Ciamis.

Dalam kecelakaan maut di Ciamis tersebut, ada tiga orang yang meninggal dunia dan seorang luka parah. Akhirnya, ketiga korban mendapatkan santunan dari Jasa Raharja.

Santunan itu diberikan secara langsung kepada masing-masing keluarga korban yang meninggal dunia.

“Santunan tersebut diberikan langsung oleh pihak Jasa Raharja kepada korban kecelakaan lalu lintas,” ujar Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, Selasa (13/12/2022).

Ia menegaskan, pihak Kepolisian dalam hal ini Unit Gakkum Satlantas Polres Ciamis berupaya membantu para korban untuk memperoleh haknya ketika mengalami kecelakaan lalu lintas.

“Dalam proses pencairan dari Jasa Raharja ini pun, tentu saja sudah sesuai dengan aturan yang ada,” kata dia.

Tony menuturkan, peristiwa kecelakaan maut di Ciamis pada Minggu dini hari itu merenggut tiga nyawa. Ia mengungkapkan, nama ketiga korban itu yakni Deraj, Tino Dwi Rizaldi, Riki Aldani.

Menurut Tony, mereka berboncengan dengan menggunakan sepeda motor datang dari arah Ciamis menuju Tasikmalaya. Tepat di depan Aladin Futsal, korban bertabrakan dengan sebuah Bus yang datang dari arah berlawanan.

“Tabrakan terjadi karena sepeda motor yang berboncengan tiga itu terlalu mengambil jalan ke kanan. Jadi ketika dari arah berlawanan datang Bus, kecelakaan pun tidak dapat terhindarkan,” ucap dia.

Tony melanjutkan, atas musibah kecelakaan maut di Ciamis tersebut pihaknya pun ikut berbela sungkawa kepada para keluarga korban.

“Semoga korban diterima disisi-Nya. Dan bagi keluarga yang ditinggalkan. Dapat diberikan ketabahan serta kesabaran,” ungkapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *