Kartun Sedapatra Panawangan Ciamis Gelar Kontes Domba

Regional, CIAMIS: Karang Taruna (Kartun) Sedapatra Desa Sadapaingan, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis menggelar kontes Domba antar peternak.

Kegiatan tersebut bekerja sama dengan Himpunan Peternak Domba dan Kambing (HPDKI) di lapangan Desa Sadapaingan pada Minggu (21/8/2022).

Bacaan Lainnya

Menurut Ketua Pelaksana Kontes Ketangkasan Lomba di Kartun Sedapatra, Panawangn, Ciamis tersebut, Nono Hartono bahwa kegiatan ini merupakan ajak latihan. Namun tetap berhadiah.

“Kami menggelar kegiatan ini untuk menguji Domba milik peternak sebelum bertanding di tingkat profesional,” kata dia.

“Jadi Domba-domba ini, sebelum bertanding di arena profesional. Mereka berlatih dahulu di sini,” lanjut dia.

Nono menegaskan, dengan mengikuti lomba berhadiah ini nantinya Domba yang memenangi kontes tersebut bisa masuk di arena profesional.

Ia meyakini, dengan masuknya Domba ke arena profesional bakal meningkatkan harga dari domba itu sendiri.

Sementara itu, Kepala Desa Sadapaingan Kusnadi menyampaikan, pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan kontes Domba yang diadakan oleh Kartun Sedapatra, Sadapaingan, Ciamis.

Ia menegaskan, banyaknya kegiatan perlombaan seperti ini juga bisa meningkatkan gairah peternak Domba di Tatar Galuh.

“Kontes Domba ini akan meningkatkan gairah peternak di Ciamis untuk memelihara domba. Karena kalau biasanya harga sedikit murah, apabila sudah menjadi pemenang kontes, harga akan meningkat drastis. Sehingga makin menguntungkan peternak,” ujar dia.

Kontes Ketangkasan Domba jadi Wisata di Ciamis

Sebelumnya, lomba ketangkasan Domba juga digelar di Desa Sadapaingan, Kecamatan Panawangan pada 17 Juli 2022 lalu.

Dalam kegiatan ini, sebanyak 95 Domba meramaikan di lapang Pusparaya Desa Sagalaherang, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis.

Gelaran ini merupakan dalam rangka mengembangkan seni budaya daerah jawa barat,khususnya dibidang seni ketangkasan domba Garut.

Ketua Himpunan Peternak Domba dan Kambing Indonesia (HPDKI) Kabupaten Ciamis Carim mengungkapkan, masyarakat bisa menyaksikan langsung ketangkasan Domba ternak mereka, di lapangan.

“Inilah hiburan. Para peternak dan penggembala domba. Bisa menyaksikan domba ternaknya di lomba ketangkasan” ucap dia.

Carim melanjutkan, seni ketangkasan domba merupakan warisan budaya, khususnya di Jawa Barat

Untuk itu, lanjut dia, sekarang di Kecamatan Panawanga kita punya lapang Pusparaya. Ke depan juga bisa dijadikan destinasi wisata budaya.

Peserta yang ikut dalam lomba ketangkasan tersebut ada dari Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Garut, Pangandaran, Kuningan, Kota Banjar, Majalengka, dan Ciamis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *