Mudik Gratis, Polres Ciamis Berangkatkan Puluhan Orang ke Jawa Tengah

Mudik gratis Polres Ciamis
Polres Ciamis Melaksanakan Program Mudik Gratis Bagi Warga Tidak Mampu/SAKATA.ID

Regional, CIAMIS: Kepolisian Resor (Polres) Ciamis berangkatkan puluhan pemudik ke Jawa Tengah dalam program mudik gratis Idul Fitri 2023.

Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro menyampaikan, mayoritas pemudik dari Ciamis menuju wilayah Wonosobo dan sekitarnya.

Bacaan Lainnya

Pemberangkatan pemudik yang dilaksanakan di Mapolres Ciamis tersebut dalam upaya membantu masyarakat yang akan melaksanakan Idul Fitri di kampung halamannya.

Ia mengungkapkan, ada dua bus pemudik yang dipersiapkan dalam program mudik gratis ini. “Dengan tujuan ke wilayah Jawa Tengah. Kami berangkatkan dari sini,” kata Tony pada Rabu (18/4/2023)

Dia menegaskan Polres Ciamis ingin membantu masyarakat yang terkendala biaya untuk balik ke kampung halamannya. Juga program mudik gratis tersebut guna membantu memperlancar arus lalu lintas.

Pasalnya, kata Tony, dengan menggunakan bus ini, sedikitnya bisa mengurangi masyarakat yang mudik menggunakan kendaraan pribadi.

Tony mengatakan, selain program mudik gratis, Polres Ciamis juga bakal mengadakan arus balik gratis.

“Nanti, kami dari Polres Ciamis. Pun akan menggelar kembali program balik gratis, tentunya dengan tujuan Ciamis. Dari daerah asal Jawa Tengah,” ujar Tony.

Salah satu pemudik yang mengikuti program tersebu, Nunik mengaku, pihaknya sangat terbantu dengan program tersebut. Ia yang berdomisili di Ciamis akan mudik ke daerah asalnya di Purwokerto, Jawa Tengah.

“Bersyukur sekali, kami sekeluarga sangat terbantu dengan program mudik gratis dari Polres Ciamis ini. Apalagi di situasi perekonomian seperti saat ini,” beber dia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *