REGIONAL, TASIKMALAYA: RA seorang pelajar Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat ini terpaksa harus berurusan dengan pihak kepolisian.
Pasalnya, pelaku kedapatan mencuri motor yang sedang parkir di sebuah warung di Kelurahan Kahuripan, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya.
Kepada petugas, remaja berusia 16 tahun tersebut nekat mencuri karena dalam kondisi mabuk.
Namun, motor curiannya belum sampai ke tangan pembeli, pelaku RA (16) keburu ditangkap jajaran kepolisian Polsek Tawang, Polresta Tasikmalaya dan warga sekitar lokasi kejadian.
Bahkan remaja tersebut nyaris jadi bulan-bulanan warga.
Kapolsek Tawang, Polresta Tasikmalaya IPTU Nandang Rochmana mengatakan, pelaku berhasil diciduk keluarga pemilik warung saat hendak membawa kabur motor.
“Pada saat itu kami menerima laporan dari warga bahwa ada aksi pencurian kendaraan bermotor. Kemudian kita langsung mendatangi lokasi dan membawa pelaku ke Mapolsek Tawang,” kata Kapolsek kepada wartawan, Rabu (3/3/21) pagi.
Kejadian tersebut bermula pada saat saksi yang bernama Sri Suci Rahayu mengetahui bahwa motor miliknya yang tengah terparkir di dalam warung dalam keadaan kunci tergantung.
“Saksi melihat motor miliknya yang di parkiran di dalam warung dinaiki oleh terduga pelaku,” ujarnya.
Adapun motor yang dicuri pelaku yakni Honda Vario warna hitam bernopol Z 2568 LO.
Pelaku Menyalakan Kunci Kontak
Menurut Nandang, setelah itu pelaku menyalakan kunci kontak motor dan sudah dalam keadaan mundur. Namun, pada saat hendak jalan, kemudian saksi berteriak bahwa motor ada yang mencuri.
Sontak warga pun berdatangan ke sumber suara minta tolong. Beruntung pihak kepolisian segera datang ke lokasi.
Menjaga hal yang tidak diinginkan, aparat kepolisian langsung mengevakuasi pelaku ke Mapolsek Tawang.
“Dengan dibantu sejumlah kerabat korban dan warga lainnya, pelaku akhirnya dapat diamankan. Kemudian korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek,” terangnya.
Sebelumnya, ia menambahkan, pihaknya telah mendatangi lokasi kejadian dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) serta meminta keterangan sejumlah saksi-saksi kejadian yang ada di lokasi.
Hingga saat ini pelaku masih berada di Mapolsek Tawang, Polresta Tasikmalaya, guna dilakukan pemeriksaan dan penyelidikan.
“Pelaku kini sudah ditahan di ruang khusus anak karena pelaku masih di bawah umur,” pungkasnya.