HIBURAN, SAKATA.ID– Roster Fnatic ONIC di MPL ID Season 14 baru saja rilis untuk bisa mempertahankan gelar juara kelima kali berturut-turut.
Fnatic ONIC memang di tahun 2024 ini masih sangat berjaya di MPL ID Season lalu dan mampu jadi juara.
Namun, di ajang internasional, tepatnya di MSC 2024 yang bergulir di Riyadh, Arab saudi, mereka gagal total.
Tim jawara dari Indonesia ini gagal di babak fase grup, sesuatu yang tak pernah terbayangkan oleh siapa pun.
Padahal Fnatic ONIC ini merupakan juara di MSC tahun 2023 dan justru harus gagal di babak fase grup.
Tentu, mereka wajib berbenah dalam menyongsong MPL ID Season 14 dan tentunya jika menjadi perwakilan M6 World Championships.
Roster ONIC MPL ID Season 14 Tanpa Butts
Coach Yeb masih menjadi pelatih utama bagi Fnatic ONIC sebagai otak permainan dari tim landak kuning.
Coach Adi juga masih aman di posisinya sebagai analis dan juga membantu Coach Yeb di kepelatihan.
Posisi gold lane, Calvin Winata alias CW masih menjadi nama pertama untuk roster FNATIC ONIC MPL ID Season 14.
Kemudian sang roamer terbaik di Indonesia baik sebagai tank, damage maupun healer yaitu Kiboy.
Nama ketiga yang melaju selanjutnya masih menggunakan sosok Kairi untuk jungler apalagi sekarang mulai lagi META assassins yang merupkan kekuatannya.
Selanjutnya ada juga Alberttt yang menjadi jungler, sosoknya bisa saja mulai mendapatkan menit bermain apalagi kalau menggunakan hero Ling.
SANZ menjadi satu-satunya nama untuk menempati posisi sebagai mid lane yang sangat gilak permainannnya.
Terakhir ada nama Luthpi yang musim lalu dinaikkan dari MDL dan tampil sangat baik menjadi seorang EXP Lane.
Menariknya, tidak ada sosok Butts yang menjadi exp lane dalam beberapa season terakhir.
Kemana sang pemain akan melanjutkan karirnya atau memang akan rehat dari scene profesional belum ada yang tahu.
Itulah Roster Fnatic ONIC di MPL ID Season 14 yang hanya ada enam nama saja tanpa ada sosok Butts.