Nasional, SAKATA.ID: Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno geram dengan pernyataan senator Australia, Pauline Hanson, yang dinilai telah menghina Bali.
Dalam pidatonya beberapa waktu lalu, Pauline menyebut, di Bali penuh dengan kotoran sapi. Di mana, kata dia, hewan tersebut bebas berkeliaran dan kotorannya pun bertebaran di mana-mana.
Orang yang pertama kali mengunggah video ini adalah Damian Hoo. Dia merupakan konten kreator Australia.
Dalam potongan video itu, Pauline menyebut bahwa Bali berbeda dengan negara lain. Karena sapi bebas berjalan di mana-mana. Bahkan, dia menyebut, orang berjalan di atas kotoran sapi yang bertebaran dan terbawa di pakaiannya. Dan orang yang dari Bali itu kembali ke Australia.
Mendengar ucapan Pauline dalam video yang Damian unggah itu, ia juga ikut membantah. Bahwa kata dia, pernyataan Pauline soal Bali itu tidak sesuai dengan yang sesungguhnya.
Dalam video tersebut, Damian membuktikan ucapan Pauline yang tidak sesuai fakta. Dia memperlihatkan wilayah Bali, di sana tidak ada sapi ataupun kotorannya yang bertebaran.
Kemudian, Sandiaga Uno kembali mengunggah potongan video itu di akun Instagram resmi miliknya @sandiuno.
Sandiaga menyebut bahwa apa yang disampaikan oleh Pemimpin One Nation itu keliru karena tidak berdasar pada fakta.
Secara tegas dan lugas, tulis Sandiaga, ia sampaikan agar Pauline jangan pernah menghina Bali yang merupakan ikon dan jantung pariwisatanya Indonesia.
Ia pun mengucapkan terima kasih kepada Mr. Damian Hoo (@hoointheworld) seorang warga negara Australia yang langsung mematahkan statement Senator tersebut.
Sandiaga yang geram itu mengatakan bahwa Pauline tidak usah mengganggu proses pemulihan pariwisata di Indonesia, khususnya kebangkitan Bali.
Ia menilai, Bali kini sudah bangkit dan lapangan kerja di sana sudah kembali tercipta. Karenanya, dia berharap Pauline tidak mengganggu ketenangan, apalagi kepulihan ekonomi Bali dengan ucapan yang tidak benar.
Ucapan Senator Australia Viral di Media Sosial
Pernyataan Pauline yang menilai Bali sebagai daerah yang banyak bertebaran kotoran sapi itu viral di media sosial. Bahkan menuai beragam komentar dari warganet.
Banyak Netizen yang menyayangkan pernyataan sang senator dan tak sedikit juga yang menyebut bahwa Pauline tidak tahu betapa indahnya Pulau Bali.
Seperti yang ditulis akun @jimbranadee bahwa kata dia, sang Senator kurang jalan-jalan. Dan mungkin tidak pernah mengunjungi Bali.
“Begini nih kalau kurang healing senatornya. Kasih tau mas menteri,” tulis dia.
Beberapa publik figur seperti Melanie Putri juga ikut mrngomentari pernyataan Pauline. Menurut dia, senator yang tak tahu apa-apa tentang Bali jangan pernah mengusik Nasionalisme Bangsa Indonesia.
“Si tante ini udah kenceng, salah. Jangan coba-coba senggol nasionalisme orang Indonesia ah!” tulis @melanieputria.