SAKATA.ID: Dandim 0613 Ciamis Letkol Arm Tri Arto Subagio menyerahkan tongkat komandonya kepada Letkol. Czi Dadan Ramdani sebagai Komandan Kodim 0613 Ciamis yang baru.
Tri Arto Subagio mendapat tugas baru sebagai Staf Perwira dan Protokoler Luar Negeri Staf Intelejen TNI-AD Mabes AD Jakarta. Penggantinya, Czi Dadan Ramdani sebelumnya bertugas sebagi Komandan Batalyon Zeni Tempur-3 Kodam III/Siliwangi Bandung Jawa Barat.
Tri Arti Subagia mengatakan selama bertugas di wilayah hukum Kodim 0613 yang membawahi Kab. Ciamis, Kota Banjar dan Kab. Pangandaran penuh dengan dinamika. Namun dinamika itu mampu dilaksanakan dengan baik karena sinergitas semua komponen baik pemerintah maupun masyarakat.
“Pertamakali saya bertugas saya dihadapkan dengan pesta demokrasi dan pelantikan bupati dan wakil bupati Ciamis, ini yang berkesan,” kata Tri, Kamis dalam Pisah Sambut dan Penyerahan Komando di Aula Setda Ciamis (7/8/2020).
Dia jug berterimakasih seluruh elemen masyarakat Ciamis, Banjar, Pangandaran yang menerimanya dengan baik selama bertugas.
Sementara itu Dandim 0613 Ciamis yang baru Letkol.Czi Dadan Ramdani mengaku, siap melaksanakan tugas di wilayah Kabupaten Ciamis, Banjar dan Pangandaran.
” Kami ijin bergabung, mudah-mudahan saja bisa melanjutkan yang baik menjadi lebih baik, serta meneruskan kerjasama yang sudah terjalin dengan baik ini,” kata Dadan Ramdani.
Satuan Reskrim Polres Ciamis Berganti Pimpinan
Sementara di Polres Ciamis jabatan Kepala Satuan Reserse Kriminal ( Kasat Reskrim ) Polres Ciamis AKP Oliesta Ageng Wicaksana beralih tugasnya kepada AKP Bimantoro Kurniawan, Jumat (7/8/2020).
Kapolres Ciamis AKBP Dony Eka Putra mengatakan rotasi mutasi merupakan hal biasa terjadi di dalam tubuh Polri.
“Kami ucapkan terima kasih kepada AKP Oliesta Ageng Wicaksana atas dedikasi selama menjabat sebagai Kasat Reskrim di Polres Ciamis Dan selamat dengan jabatan barunya sebagai Kasat Reskrim Polres Karawang,” katanya.
Dony Eka Putra menyampaikan ucapan selamat kepada AKP Bimantoro Kurniawan yang mengemban tugas sebagai Kasat Reskrim Polres Ciamis yang baru “Kami minta agar dengan segera menyesuaikan dengan lingkungan di Polres Ciamis,” ucapnya.
Doni menuturkan, dengan adanya pejabat yang baru masuk ini dilingkungan Polres Ciamis, kinerja Polres Ciamis khususnya di Satuan Reserse Kriminal dapat lebih baik dan meningkat.
“Tentunya ini akan memberi dampak yang lebih baik terhadap pelayanan dan keamanan di wilayah Hukum Polres Ciamis,” ucapnya.(HM/S-02)*