Hiburan, SAKATA.ID: Sinopsis drama Mr Queen menceritakan Kim So Yong, wanita yang terpilih menjadi ratu di masa Joseon. Ia menikah secara politik dengan Raja Cheoljong. Tugasnya adalah melahirkan seorang pewaris takhta. Tetapi di hari sebelum pernikahannya, ia jatuh ke danau.
Insiden itu menggemparkan seluruh istana. Kim So Yong dirawat oleh tabib kerajaan. Saat sadar, ia sudah bukan lagi dirinya. Dari luar ia masih terlihat seperti wanita, tetapi jiwanya tertukar dengan seorang pria bernama Jang Bong Hwan.
Siapakah Jang Bong Hwan?
Jang Bong Hwan adalah seorang koki Blue House di masa kini. Ketika seorang pria dari jaman modern terperangkap di dalam tubuh wanita tradisional, maka sinopsis drama Mr Queen menyajikan lelucon yang jenaka.
Masalahnya, Jang Bong Hwan sudah terlanjur menjadi pria brengsek yang hobi tebar pesona. Sehingga ketika ia terperangkap di dalam tubuh wanita, habislah ia. Akan tetapi ia tidak kehilangan akal.
Ia berusaha mengingat, hari terakhir ketika dirinya masih menjadi pria utuh. Saat itu ia memasak untuk Duta Besar yang sensitif dengan tulang ikan. Jang Bong Hwan memasak dan menyajikan hidangan penutup dengan sempurna. Namun, Duta Besar menemukan kail pancing di makanannya.
Tim Keamanan Blue House mendatangi apartemen Jang Bong Hwan untuk menginterogasi soal dugaan penyelundupan bahan. Jang Bong Hwan menolak untuk diinterogasi karena tidak cukup bukti. Karena terus dipaksa, ia melarikan diri dan akhirnya jatuh ke kolam. Pada saat itulah jiwanya tertukar dengan Kim So Yong.
Hari Pernikahan Kerajaan
Tibalah waktunya bagi Kim So Yong untuk dinobatkan menjadi ratu. Jang Bong Hwan terpaksa harus membiasakan diri dengan tubuh barunya. Ia memakai baju pengantin tradisional berlapis-lapis. Bahkan ia merasa sesak dan kesulitan bernapas.
Kim So Yong naik ke altar mengenakan pakaian ratu. Sementara itu, para dayang sedang membereskan kamar dan terkejut menemukan sesuatu. Kim So Yong menghela napas lega dan berkata, “Aku ratu pertama di Joseon yang tidak memakai bra.”
Sinopsis drama Mr Queen sempat dikecam oleh netizen karena dianggap melecehkan sejarah. Pihak tvN meminta maaf karena membuat penonton tidak nyaman. Kemudian menjelaskan, mereka telah membeli hak siar untuk remake serial China berjudul Go Princess Go ke dalam Mr Queen. “Kami tidak berniat mengejek tokoh sejarah,” ujar juru bicara tvN.
Sukses Meraih Rating Tinggi
Mr Queen yang menggantikan slot penayangan Start Up ini berhasil meraih rating 10% secara nasional di episode 4. Padahal Start Up yang sempat heboh membuat penonton Indonesia terbawa perasaan, hanya mendapat rata-rata 4-5% di tiap episode. Keberhasilan yang dicapai juga berkat para pemainnya, Shin Hye Sun dan Kim Jung Hyun.
Shin Hye Sun memerankan Ratu Kim So Yong. Dari luar ia terlihat menakutkan, karena setiap pegawai istana yang melakukan kesalahan kecil saja langsung dihukum cambuk. Tetapi bagi para dayang, Ratu adalah orang yang ramah dan suka berbagi.
Kim Jung Hyun memerankan Raja Cheoljong di drama Mr Queen. Ia memiliki hobi membaca, padahal yang dibaca adalah novel cerita dewasa. Menurut sepengetahuan Jang Bong Hwan, Cheoljong dikenal sebagai raja paling bodoh dalam sejarah Joseon. Tetapi kenyataannya Cheoljong adalah pria yang rendah hati dan bertutur kata sopan.
Saat malam pertama, Raja Cheoljong dan Ratu So Yong langsung tidur karena sama-sama kelelahan. Keesokan harinya, Ratu bertemu dengan Jo Hwa Jin, wanita yang akan dijadikan selir. Para dayang langsung bergosip bahwa si calon selir diduga sebagai tersangka atas insiden tenggelamnya Ratu di danau.
Gara-gara insiden itu, Ibu Suri Agung memerintahkan orang untuk mengeringkan danau. Misi Jang Bong Hwan adalah mendapatkan kepercayaan Ibu Suri, agar bisa mengisi danau kering dengan air. Jang Bong Hwan harus melompat ke dalam air, agar ia bisa keluar dari tubuh Kim So Yong dan kembali ke tubuh aslinya.
Apakah Jang Bong Hwan berhasil kembali tempat asalnya? Lalu, kemana perginya jiwa Kim So Yong? Sinopsis Mr Queen semakin membuat penasaran. Kelanjutan ceritanya bisa kita tonton di aplikasi VIU.