Profil Lea Chiarahell, Berusia 15 Tahun Sudah Jadi Istri Ketiga Om Tirta di Sinetron Zahra

Sosok, SAKATA.ID: Sinetron Indosiar Suara Hati Istri (SHI) Zahra jadi trending topic di media sosial twitter hingga profil Lea Chiarahell pun banyak dicari.

Bukan karena prestasi atau pujian yang datang. Melainkan hujatan dari para netizen.

Bacaan Lainnya

Sinetron Zahra yang baru tayang pada 24 Mei 2021 itu mendapat banyak kecaman keras netizen.

Alasannya adalah karena seorang gadis 15 tahun yang dinikahkan dengan seorang juragan kaya berusia 39 tahun.

Juragan tersebut juga sudah punya 2 istri, dan Zahra yang masih belia dijadikan istri ketiga. Alur ceritanya juga terjadi fitnah yang berlebihan, kekerasan secara fisik dan verbal hingga percobaan pembunuhan. 

Adegan Lea di SHI, Dikecam Warganet

Saking parahnya, Series tersebut dilaporkan ke Komisi Penyiaran Indonesia karena menceritakan pernikahan anak dibawah umur. 

Lantas siapa sebenarnya Lea Chiarachel ini?

Profil Lea Chiarachel

Memiliki nama lengkap Lea Chiarachel Forneaux. Nama sapaannya bisa Lea atau Chiara. Untuk nama belakang nya diambil dari sang ayah yang merupakan orang prancis.

Wanita blasteran Indo Prancis ini lahir masih berusia 15 tahun loh namun perannya di sinetron jadi istri ketiga om Tirta yang 40 tahunan.  Lea lahir di Bali pada tanggal 5 Oktober 2006.

Hayooh siapa nih yang ulang tahunnya sama dengan Lea tapi beda nasib?  hehe.

Lea memulai karirnya sebagai model pada tahun 2019 silam. Ia kemudian mencoba peruntungannya di dunia akting dan tergabung dalam sebuah manajemen.

Meski jadi pendatang baru dalam dunia pertelevisian Indonesia. Dirinya langsung mendapatkan peran utama dalam sinetron Suara Hati Istri sebagai Zahra.

Sinopsis Sinetron Zahra

Zahra yang diperankan Lea Chiarachel ini diceritakan sebagai seorang anak SMA biasa yang cantik. Ayahnya adalah seorang pemetik teh di lahan milik pak Tirta.

Zahra dan keluarganya termasuk miskin dalam sinetron ini. Bahkan Zahra dengan kulit putih bersihnya itu harus jualan gorengan ke pasar panas-panasan.

Singkat cerita, ayah Zahra pingsan ketika sedang bekerja. Tirta yang melihat kejadian tersebut awalnya tak peduli. Tak lama Zahra datang dan melihat ayahnya pingsan.

Tirta yang usianya 40 tahunan itu mencintai bocah SMA pada pandangan pertama. Tirta juga akhirnya membawa ayah Zahra ke rumah sakit dan membayar semua biaya perawatan yang mahal.

Tirta ini sudah memiliki dua istri cantik di rumahnya bernama Ratu dan Putri. Namun dengan alasan kedua istrinya tak bisa memberikan anak, Tirta melakukan berbagai cara untuk bisa menikahi Zahra.

Hingga akhirnya Zahra alias Lea dan Tirta pun menikah. Kehidupannya juga gak mulus karena kecemburuan dari kedua istri Tirta pastinya.

Banyak adegan percobaan pembunuhan kepada Zahra. Mulai dari diracun hingga akan dilempar pot tanaman.

Tirta sangat mencintai Zahra dibanding dua istrinya. Hati Tirta sangat tersentuh kala Zahra mendoakan suaminya itu di setiap malam usai shalat.

Tirta pun semakin mencintai Zahra ketika tahu bahwa istri ketiganya ini hamil. Semakin cemburu lah Ratu dan Putri.

Musuh Zahra bertambah lagi kala kedua orang tua Tirta datang. Ibunya Tirta sangat membenci Zahra karena miskin. 

Pemeran Zahra Akan Diganti

Dikutip dari kompas, Wakil ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Mulyo Hadi Purnomo sudah bertemu pihak Indosiar. Mulyo mengatakan bahwa Indosiar akan segera menerima semua masukkan.

Pihak Indosiar juga akan mengganti Lea Chiaracehl sebagai Zahra. Bagian dari Grup Emtek tersebut juga akan mencari pemain yang memiliki usia 18 tahun keatas.

Pihak KPI sendiri belum mau memutuskan mengenai sanksi apa yang akan diberikan kepada Indosiar. Lantara sinetron Zahra ini membuat kegaduhan masyarakat Indonesia.

Rupanya Lea sendiri tak tahu ada aturan pembatasan usia. Dalam salah satu akun media sosialnya, ia mengatakan kalau dikasih tahu dari awal pastinya tak akan saya ambil.

Ia juga menambahkan kronologisnya yaitu ia datang ke produser dan lusanya langsung syuting. Jadi gak mungkin dirinya bisa menolak juga.

Netizen di seluruh Indonesia ini bukan mau membully namun, membela hak dari gadis berusia 15 tahun tersebut. Karena usianya masih sangat muda, namun memiliki peran sebagai seorang istri yang teraniaya.

Itulah profil profil Lea Chiarahell yang merupakan sosok pemeran Zahra Suara Hati Istri Indosiar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *