Nasional, SAKATA.ID : Pujian datang dari banyak pengguna media sosial (Medsos) kepada presenter Najwa Shihab saat mewawancarai kursi kosong.
Di dalam video yang diunggah di kanal YouTube pada Senin (28/9/2020) Najwa mewawancarai kursi kosong.
Dalam acara Mata Najwa itu, Najwa Shihab yang menjadi presenter melontarkan pertanyaan kepada kursi kosong di hadapannya, yang seolah-olah sedang diduduki oleh Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto.
Najwa mengutarakan beberapa kisi-kisi pertanyaan yang bakal diajukan kepada Terawan.
Pertanyaan-pertanyaan itu dikumpulkan dari berbagai pertanyaan publik, terkait dengan penanganan Pandemi Covid-19 di Indonesia.
Mengapa menghilang, Pak? Tanya Najwa di hadapan kursi kosong.
Anda, lanjut Najwa, minim sekali muncul di depan publik memberi penjelasan selama pandemi.
“Rasanya Menteri Kesehatan yang paling low profile di seluruh dunia selama wabah ini hanya Menteri Kesehatan Republik Indonesia,” ucap Najwa berhadapan dengan kursi kosong, seperti melansir dari kanal Youtube Najwa Shihab, Senin (28/9/2020).
Atau, lanjut Najwa, kehadiran Menteri Kesehatan di muka publik ada rasa tidak terlalu penting?
Kemudian Najwa Shihab juga melontarkan beberapa pertanyaan terkait pernyataan Menkes Terawan soal pandemi corona yang dianggap bukan ancaman besar.
Presenter itu menilai, apakah Indonesia juga kecolongan atas pandemi corona ini di awal yang seharusnya bisa ditangani lebih tanggap.
Lalu ada juga pertanyaan berupa klarifikasi informasi soal usulan Menkes Terawan bahwa Indonesia tidak perlu melakukan karantina wilayah.
Langkah Najwa mendapat apresiasi dari pengguna Medsos. Netizen bahkan menyerukan tagar #MataNajwaMenantiTerawan
“Ini adalah monolog terbaik dari mata najwa” tulia akun lukakiu di Twitter.
Najwa Shihab menjelaskan bahwa pihaknya melakukan aksi seperti itu lantaran selalu undangannya selalu diabaikan.
Berkali-kali Najwa mengundang Menkes Terawan untuk datang, nyatanya hanya ada kursi kosong.
Tanda pagar (Tagar) #MataNajwaMenantiTerawan bergema di jagat Twitter pada Senin (28/9/2020) malam.
Lewat tagar tersebut Najwa Shihab melemparkan harapannya mengundang Menkes untuk datang ke acaranya, Mata Najwa.