HIBURAN, SAKATA.ID– Secara mengejutkan Liquid ID rombak roster mereka jelang week 2 MPL ID Season 14 yang akan segera dimulai.
Hal ini terungkap dari laman Instagram resmi mereka @auraesports yang mengunggah turunnya dua pemain pada Kamis, 15 Agustus 2024.
Liquid ID di pekan pertama memang tampil tidak begitu baik karena kalah dua match secara beruntun tanpa ada poin satupun.
Hal ini pun membuat tim manajemen melakukan perubahan pada roster mereka yang tampil di week 1 MPL ID Season 14.
Satu nama yang diturunkan adalah sang mid laner yaitu Ritchi yang tampil kurang maksimal di pekan pertama.
Ia harus rela turun kembali ke panggung MDL ID untuk bisa memperbaiki performanya agar layak di MPL.
Nama kedua adalah yang paling mengejutkan yaitu King Gugun yang turun ke MDL bersama dengan Ritchi.
King Gugun musim lalu mendapatkan gelar sebagai Rookie terbaik di MPL ID Season 13 yang lalu.
Adapun dua pemain yang naik adalah Yehezkiel yang kembali lagi ke MPL dan satu roamer baru yaitu Faviannn.
Naiknya Faviannn sendiri menjadi tanda tanya lantaran tim Liquid ID sendiri punya nama besar di roamer yaitu Yawi.
Selain Liquid ID, EVOS Glory Melakukan Perubahan
Sebelum turunnya King Gugun dan Ritchi ke MDL, sebelumnya juga sudah ada yang melakukan perubahan roster yaitu EVOS Glory.
Tim yang memiliki julukan Macan Putih ini mengangkat kembali Caleb sebagai asisten coach dari MDL.
Selain itu, sosok gold lane yaitu Douma yang mendapatakn sorotan di week pertama juga turun dari panggung MPL.
Padahal dua musim lalu, Douma sempat naik juga ke MPL namun hanya main satu game saja dan digantikan lagi.
Di MPL ID Season 14 ini, sosok Natco kembali lagi dipromosikan ke tim EVOS Glory sebagai pelapis dari Branzzz.
Natco musim lalu tampil di MPL juga bersama EVOS Glory namun, performanya yang bagus hanya satu match saja.
Bahkan ia mendapatkan sorotan karena mengatakan jauh lebih jago dibandingkan gold lane RRQ, Skylar.
EVOS Glory dan Liquid ID Rombak Roster di Week 2 MPL ID S14 dan kita nantikan perubahan apa yang akan mereka lakukan.