Wisata Air Panas Nanggewer di Baregbeg Ciamis

Regional, CIAMIS: Pada 2005 lalu, warga Kecamatan Baregbeg menemukan sumber air panas yang saat ini dinilai bagus untuk dijadikan destinasi wisata.

Sebuah sumber air panas itu berada di Dusun Nanggewer, Desa Jelat, Baregbeg, Kabupaten Ciamis, Provinsi Jawa Barat

Bacaan Lainnya

Badan Geologi Pusat Sumber Daya Mineral, Batubara, dan Panas Bumi Bandung, telah melakukan penelitian di sana.

BACA JUGA: Bupati Ciamis: Nahdlatul Ulama Organisasi dengan Usia yang Sudah Matang

Hal tersebut guna meneliti apakah sumber air panas bumi di Nanggewer itu bisa dijadikan destinasi wisata.

“Sumber air panas bumi tersebut ditemukan sekitar tahun 2005 lalu,” ujar Kepala Dusun Nanggewer Dudung Ramdani, Sabtu (27/3/2021).

BACA JUGA: Peredaran Gelap Narkoba Meningkat, BNN Ciamis Sosialisasi P4GN ke PKK

Sampai saat ini, keberadaan sumber air panas bumi tersebut, menjadi perbincangan banyak orang. 

Sumber air panas bumi di Nanggewer itu berada pada dua buah kolam. Dengan masing-masing kolam berukuran sekitar 2×2 meter.

BACA JUGA: Puluhan Tahun Mengabdi di Pemkab Ciamis, 283 Orang Diangkat Jadi PPPK

Sementara untuk status tanah sumber air panas itu berada pada lahan Desa atau disebut tanah oro-oro, ujar Dudung 

Ia menambahkan bahwa sumber air panas bumi tersebut dipercaya bisa menyembuhkan penyakit yang ada di dalam tubuh manusia. 

BACA JUGA: Bendungan Leuwikeris Ditargetkan Selesai Tahun 2022

Dudung berharap dengan ditemukannya sumber air panas bumi di wilayah kaki Gunung Sawal tersebut, diharapkan dapat dijadikan sebagai salah satu destinasi unggulan.

Berharap, tegas dia, air panas itu menjadi destinasi wisata unggulan Desa Jelat.

Sebelumnya, Camat Baregbeg mengungkapkan, sumber air panas di Dusun Nanggewer bukan tidak mungkin menjadi destinasi wisata baru.

Apalagi, lokasinya berada pada lahan pemerintah Desa Jelat. Sehingga bisa menjadi sumber pemasukan bagi desa tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *