OTOMOTIF, SAKATA.ID– Untuk yang ingin memiliki kendaraan roda empat bekas wajib tahu dulu tanda mobil bekas sudah turun mesin.
Karena kalau memang tidak diperhatikan tentunya akan terjadi beberapa kendala lainnya saat digunakan.
Karena tentunya ketika mobil atau kendaraan lain pernah turun mesin, maka akan ada kendala lainnya di kemudian hari.
Maka dari itu, pastikan dulu dengan mengecek bagian-bagian yang akan dibahas saat ini untuk mobil bekas yang akan kalian beli.
Dengan melakukan pengecekan maka keselamatan dan kenyamanan berkendara Anda menjadi lebih baik.
Rupanya memang ada beberapa ciri mobil yang sudah pernah turun mesin, sehingga konsumen bisa mengetahui saat akan membeli mobil bekas.
Turun mesin memang salah satu yang harus diwaspadai, memang kalau perawatannya bagus malah jadi nilai plus.
Namun, satu catatan, jika kendaraan telah turun mesin maka bisa kemungkinan besar kendaraan tersebut memang tidak terawat.
Cek Sealant
Hal pertama mobil pernah turun mesin atau belum bisa dilihat terlebih dahulu dari sealant atau lem antar komponen mesin.
jika warna dan bentuknya sudah tidak sama persis dengan bawaan pabrik maka itu sudah pernah dibongkar.
Jadi, perhatikan dahulu semua bagian mesinnya terutama lem yang ada, kalau memang ada perbedaan lebih baik urungkan niat membeli.
Mesin Kering
Ciri kedua yang biasanya mobil pernah turun mesin bisa dilihat tentunya di bagian mesin tersebut apakah kering kerontang atau sedikit lembab.
Karena jika mesin yang baru saja turun mesin biasanya kering atau tidak ada rembesan oli atau terkotori dengan debu pada era dinding mesin.
Hal tersebut bisa menjadi ciri mobil pernah turun mesin, karena proses turun mesin standarnya adalah membersihkan komponen mesin luar dan dalam.
Cek Baut
Hal terakhir yang bisa dilihat bahkan dengan telanjang mata adalah memeriksa baut-baut yang terpasang di mobil.
Jika terdapat goresan atau posisi baut-baut berubah dilihat dari marking yang ada, itu menandakan mesin pernah dibongkar.
Jadi, alangkah lebih baiknya Anda untuk memeriksa hal kecil ini agar berkendara makin nyaman dan aman.
Itulah beberapa Tanda Mobil Bekas Sudah Turun Mesin yang bisa Anda cek terlebih dahulu sebelum melakukan pembelian.