Asep Sejagat bakal Kumpul di Garut

Asep Sejagat
Asep Sejagat bakal Silaturahmi di Garut/Ist

Regional, GARUT: Ada yang heboh dan akan menjadi sorotan banyak orang pada tanggal 15-16 Juli mendatang, pasalnya Asep sejagat bakal berkumpul di Kabupaten Garut.

Acara yang akan digelar di SOR RAA Adiwijaya Ciateul ini merupakan pertemuan dan silaturahmi ribuan orang yang bernama Asep dari berbagai kota.

Bacaan Lainnya

Asep Jaelani selaku Wakil Presiden Paguyuban Asep Dunia menyampaikan, tema dari event itu adalah “Silahturasep Paguyuban Asep Dunia”.

“Ribuan nama Asep akan berkumpul dan melakukan silahturahmi di Garut,” ujar Asep Jaelani saat konferensi pers dengan sejumlah wartawan di Dinoland Mekar Jaya Tarogong Kaler, Rabu (12/7/2023).

Ia mengungkapkan, Paguyuban Asep Dunia merupakan salah satu gerakan sosial. Kelompok ini memiliki tujuan untuk mempertemukan para pemilik nama Asep seluruh dunia.

“Tujuan dari Asep sejagat ini hanya bersilaturahmi dan melakukan gerakan sosial. Agar kami memberikan manfaat bagi bangsa dan negara,” tegas dia.

Ia juga mengungkapkan bahwa Paguyuban Asep ini sudah ada sejak tahun 2010 lalu didirikan di Jakarta.

Awalnya, keisengan dari Asep Iwan Gunawan yang membuat grup How Many Asep di meddia sosia Facebook 2008 lalu.

Ternyata, lanjutnya, gerakan tersebut mendapat respon yang luar biasa baik dari nama asep seluruh dunia.

“Karena gerakannya sangat masif dan konkret. Yakni, berkumpul para tokoh dengan nama Asep. Maka tanggal 1 Agustus 2010 Paguyuban Asep baru berdiri,” kata dia.

Acara Silaturahmi Asep Sejagat bakal Menghibur Masyarakat Garut

Hal senada juga disampaikan Asep Al-Garuti Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Priangan Timur. Menurutnya, event ini tadinya akan mengundang nama Asep se-Priangan Timur.

Namun, respon dari pemilik nama Asep di seluruh dunia banyak, maka pada akhirnya ia mengundang nama Asep dari seluruh dunia.

Ada beberapa acara yang akan dilaksanakan pada Juli nanti. Di antaranya akan ada donor darah, wayang bobodoran, pagelaran seni yang semuanya bernama Asep.

Di hari kedua, akan ada jalan sehat dan senam sehat yang dihibur oleh artis Ibu Kota Duo Biduan dan De Rhoma Irama, serta banyak lagi artis Garut lainnya.

Ia menyampaikan terima kasih banyak kepada sponsor yang mendukung acara Aspe sejagat.

“Kepada masyarakat Garut. Silakan hadir dan tonton acara Silahturahmi Asep Sedunia. Di acara ini akan banyak doorprice yang dibagikan,” pungkas dia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *