Bukber dan Tausiyah, Tradisi Alumni SMPN 1 Garut Sambut Lebaran

Tradisi Alumni SMPN 1 Garut
Tradisi Alumni SMPN 1 Garut yang Terus Terjaga/Rinjani/SAKATA.ID

Regional, GARUT: Tradisi Alumni SMPN 1 Garut dalam menyambut Idul Fitri terus terjaga melalui kegiatan rutin pengajian yang kini dilengkapi dengan acara buka puasa bersama (bukber).

Bertempat di Masjid Al-Ihsan, Jalan Ahmad Yani, kegiatan pada Sabtu (15/3/2025) ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus refleksi spiritual yang dihadiri oleh 175 alumni dari berbagai angkatan.

Bacaan Lainnya

Kegiatan itu juga menjadi momen spesial untuk mempererat silaturahmi antaralumni.

Koordinator acara, Ade Ridwan, menyebutkan bahwa pengajian ini telah menjadi agenda rutin yang telah digelar sebanyak enam kali.

Namun, kali ini berbeda karena diikuti oleh bukber, sehingga memberikan nuansa yang lebih hangat dan penuh kebersamaan.

“Alhamdulillah, antusiasme semakin meningkat setiap bulannya. Hari ini, kami mencatat ada 175 alumni yang hadir,” ujar Ade.

Menurutnya, tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk menjalin hubungan yang erat di antara sesama alumni, sekaligus meningkatkan pemahaman agama.

Dukungan dari berbagai pihak, seperti kepala sekolah, komite sekolah, dan sponsor tetap seperti Dodol Picnic, turut menyukseskan acara ini.

“Semua yang hadir tidak dikenakan biaya. Yang terpenting adalah komitmen untuk hadir tepat waktu,” tambahnya.

Pada acara kali ini, alumni mendapatkan siraman rohani dari penceramah Drs. Yusef Abdul Rojak, yang menyampaikan pentingnya menjaga silaturahmi dan manfaat tolabul ilmi dalam kehidupan sehari-hari.

“Kami berharap kegiatan ini dapat terus berlangsung secara konsisten dan semakin banyak alumni yang bergabung. Mari bersama-sama menebarkan kebaikan,” tutup Ade.

Acara bukber dan tausiyah ini menjadi ajang tradisi alumni SMPN 1 Garut. Dengan begitu, mereka juga berkontribusi dalam membangun nilai-nilai positif, baik bagi anggotanya maupun masyarakat sekitar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *