Regional, Tasikmalaya: Diduga terkonfirmasi positif covid-19, seorang ibu hamil di Desa Tanjungpura, Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat meninggal dunia.
Terpaparnya ibu hamil tersebut, diduga berasal dari klaster senam ibu hamil yang digelar warga pada tanggal 10 Juni 2021 beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Over Kapasitas, Pasien Covid-19 di Tasik Antri di Luar IGD
Baca Juga: Besok, RSUD Kawali Bakal Dioperasikan untuk Pasien COVID-19
“Benar, seorang ibu yang sedang mengandung sembilan bulan meninggal dunia terpapar covid-19. Sementara, dua orang ibu hamil beserta 62 warga lainnya pun terpapar positif covid-19,” kata Kasi Kesejahteraan Desa Tanjungpura, Andi Rizki Hermawan.
Menurut Andi, guna mencegah terjadinya penyebaran virus covid-19 lebih meluas, seluruh warga yang terkonfirmasi positif menjalani isolasi mandiri di rumahnya dan di ruang isolasi Desa yang sudah dipersiapkan.
Baca Juga: Pasien Covid-19 di Mangkubumi Dipindahkan ke RS Rujukan
Berdasarkan pantauan SAKATA.ID, proses pemakaman dilakukan dengan protokol kesehatan oleh petugas gabungan seperti, Puskesmas, Polsek Rajapolah, Anggota TNI, dan satgas covid-19 Desa Tanjungpura.
Dua Orang Ibu Hamil Positif Covid-19
Selain mengakibatkan korban jiwa, kasus klaster senam ibu hamil itu, dua orang lainnya dinyatakan positif covid-19. Kini kedua orang tersebut masih menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.
Sampai saat ini, petugas satgas covid-19 Desa Tanjungpura, Kecamatan Rajapolah, masih melakukan tracing kepada warga yang kontak erat dengan terkonfirmasi positif covid-19.
Baca Juga: Plt Wali Kota Tasikmalaya: Awasi Pasien Covid-19 Dengan Ketat
Andi mengaku setelah melakukan tracing pada warga setempat, petugas menemukan puluhan warga terpapar covid-19.
“Dengan total akumulasi warga yang positif dari klaster ibu hamil itu, berjumlah 63 orang. 62 orang masih menjalani isolasi di rumah dan di kantor Desa, satu orang lainnya telah meninggal dunia,” ujarnya.
Sampai saat ini, pihaknya terus melakukan tracing kepada warga yang kontak erat dengan pasien covid-19.
Baca Juga: Program Kapolres Banjar yang Baru Fokus Tangani COVID-19
Baca Juga: Cegah Covid-19, Pemdes Karangpari Gelar Vaksinasi Massal
Pasca meninggalnya seorang ibu hamil di Desa Tanjungpura, Kecamatan Rajapolah, suasana desa tersebut menjadi sepi.
Dikarenakan sebagian besar warganya sedang menjalani isolasi mandiri. Kini, Desa Tanjungpura berstatus zona merah penyebaran covid-19.