Olahraga, SAKATA.ID: Rencana transfer MU kini menjadi salah satu buah bibir di para pecinta setan merah dan juga sepak bola dunia. Mengingat bagaimana musim ini Manchester United berhasil menduduki peringkat kedua klasemen Liga Inggris dibawah Liverpool.
Manchester United adalah salah satu tim besar di Inggris dan juga Eropa, namun perginya Sir Alex Ferguson membuat tim ini terseok-seok. Sepeninggalan Sir Alex Manchester United tak kunjung mendapatkan prestasi baik di domestik dan juga benua biru.
Total ada empat pelatih yang menukangi tim setan merah dan gagal memberikan prestasi untuk Manchester United. Tercatat ada nama David Moyes (2013-2014), Ryan Giggs (2014), Louis van Gaal (2014-2016),dan Jose Mourinho (2016-2018).
Musim ini MU dilatih oleh legenda mereka yaitu Ole Gunnar Solskjaer dan mulai menunjukkan tren positif.
Rencana Transfer MU di bulan Januari 2021
Ole Gunnar Solskjaer membocorkan sendiri rencana transfer mereka di bulan Januari tahun 2021 ini. Hal ini diucapkan Ole kepada media Manchester Evening News pada tanggal 12 Januari 2021.
Ole Gunnar Solskjaer menyebutkan bahwa Perekrutan dibuat musim panas sudah memperkuat skuad tim. Artinya Manchester United tidak akan melakukan pembelian pemain di musim dingin ini.
Adapun Amad Diallo yang akan segera bergabung dengan setan merah pada Januari ini namun proses administrasi memang keduanya sepakat ditunda pada musim panas lalu. Diallo dan United sepakat untuk merampungkan seluruh transfer pada Januari 2021.
Rumor pun mulai berkembang bahwa Manchester United akan mengeluarkan beberapa pemain. Mengingat munculnya pemain-pemain muda berbakat dan juga kedatangan dari Edinson Cavani ke Old Trafford.
Perginya Pemain Manchester United
Rumor kencang yang akan segera meninggalkan Old Trafford adalah Jesse Lingard. Di tahun 2020 hingga saat ini Lingard sudah jarang dimainkan oleh Ole Gunnar Solskjaer dan lebih memilih pemain muda seperti Mason Greenwood.
Lingard sendiri karena sering melakukan kesalahan-kesalahan mendasar hingga dijuluki Lord. Bahkan sudah terlalu banyak meme tentang dirinya yang kerap kali disandingkan dengan Lord Karius.
Rumor kepergian pemain juga ada pada kiper timnas Argentina yaitu Sergio Romero. Romero memiliki permainan yang cukup baik, namun kesempatan bermain di Manchester United sangat sulit.
Meski penampilan De Gea tidak terlalu maksimal dalam beberapa tahun ini namun ia masih tetap menjadi pilihan utama. Kedatangan kiper muda dari akademi United Dean Henderson juga menjadi salah satu pertimbangan bagi Romero untuk hengkang.
Penampilan dari Dean Henderson juga sangat menjanjikan bagi publik Old Trafford dan juga publik Inggris.
Pemain ketiga yang dirumorkan akan hengkang dari Manchester United adalah dari Argentina juga yaitu Marcos Rojo. Kedatangan Harry Maguire dari Leicester pada tahun 2019 silam, peranan dari Rojo langsung tergeser bahkan dipinjamkan ke Estudiantes.
Transfer MU di musim Panas Tahun 2020
Di musim panas tahun 2020 Manchester United telah mendatangkan banyak nama baru dalam skuadnya. United mendatangkan pemain muda, matang dan juga muda dalam jeda transfer musim panas.
United mendatangkan pemain muda berbakat dari Ajax Amsterdam yaitu Van De Beek untuk mengisi lini tengah. Edinson Cavani pun datang ke Old Trafford dari PSG untuk mempertajam lini depan.
Alex Telles dan Amad Diallo pun hadir untuk melayani striker tajam yang sarat pengalaman Edinson Cavani. MU pun mempromosikan kiper muda berbakat Dean Henderson untuk menjadi pelapis David De Gea.
Rencana Transfer MU mungkin memang masuk akal jika tidak menambah amunisi lagi di bursa transfer Januari 2021. United telah membuktikan dirinya hingga saat ini dengan berada di posisi runner up di klasemen sementara Liga Inggris.