HIBURAN, SAKATA.ID – Roster ONIC Esports di MPL ID Season 12 sangat dinantikan terutama para penggemarnya.
Dalam Youtube resmi tim ONIC Esports akhirnya merilis roster atau player yang akan tampil di ajang MPL ID Season 12 nanti.
Tim berjuluk Landak Kuning ini baru saja mendapatkan gelar internasional tepatnya di ajang MSC 2023.
Kiboy cs berhasil menorehkan prestasi besar apalagi lawan-lawan merkea di babak knockout tim juara M Series.
Mulai dari EVOS Legends dari Indonesia yang merupakan notabene juara dunia di M1 Series pada tahun 2019.
Kemudian, ONIC Esports juga berhasil menumbangkan juara M4 World Championships, tim Echo.
Dimana tim tersebut digadang-gadang akan menjuarai ajang ini karena tinggal gelar MSC saja yang belum didapatkan.
Tim Echo juga di season saat ini sedang kuat-kuatnya dengan roster yang mampu menjadi juara M4 dan juga MPL PH Season 11.
Selanjutnya, ONIC Esports juga berhasil menumbangkan tim juara M3 World Championship yaitu Blacklist International di babak puncak.
Tim asal Filipina tersebut tak bisa berbuat banyak menghadapi permainan manis dari tim ONIC Esports.
Setelah sekian lama, tahta juara MSC pun kembali ke pangkuan Indonesia setelah cukup lama dipegang oleh tim-tim dari Filipina.
ONIC Esports pun menjadi satu-satunya tim yang memiliki dua piala MSC ini dan mengalahkan tim lainnya.
Roster ONIC Esports di MPL ID Season 12
Dalam rilis resminya, baru ada lima pemain yang secara gamblang diperkenalkan untuk tanding di MPL ID Season 12.
Pertama adalah sang mid laner yaitu Gilang alias SANZ yang akan kembali megisi posisi Mid Lane.
SANZ adala pemain penting di ONIC Esports di musim lalu bahkan tim lawan tak segan melakukan banned dari hero-hero sang pemain.
Nama kedua adalah si ganteng kalem yang suka main TikTok yang berposisi sebagai Exp Lane yaitu Butts.
Selain menjaga lane dan juga mengganggu musuh, Butts juga akan berperan sebagai kapten tim juga.
Kemudian Kage terakhir atau player yang sudah bersama ONIC sejak Season ketiga yaitu Drian.
Ia akan sangat sulit bersaing juga dengan Sanz karena ia memiliki role sebagai seorang mid laner.
Namun, peranannya jelas sangat penting karena ia adalah sosok pemain senior di tim Landak Kuning ini.
Selanjutnya masuk ke gold lane yang tetap akan diisi oleh Calvin Winata alias CW yang tampil cukup apik.
Performanya sempat turun di ajang M4 World Championships, namun perlahan tapi pasti ia tampil sangat memukau terutama di ajang MSC 2023.
Terakhir adalah sang roamer dengan ucapan “ mana Spicy Boy, Mana Miracle Boy, This Is Kiboy,”.
Kiboy yang menjadi MVP grand final di ajang MSC 2023 ini akan terus menjaga rekan-rekannya dari musuh.
Selain itu, ketika ia menggunakan hero Khufra dan Chou itu sangat mengerikan sekali.
Dua PH Tidak ada, Albertt Ke ONIC?
Dalam rilis launchingnya ini, satu pemain Filipina yang bertugas menjadi jungler yaitu Kairi tidak masuk dalam roster.
Sepertinya rumor yang beredar bahwa ia kembali ke negara asalnya bersama dengan coach Yeb juga.
Kabarnya, Yeb ingin lebih banyak menghabiskan waktu bersama istrinya dimana ia sendiri menjadi pengantin baru.
Sementara itu, Kairi ada dua kabar yang beredar dimana ia akan melanjutkan sekolahnya atau kuliah di Filipina.
Ada juga rumor yang mengatakan kalau Kairi ada perjanjian khusus dengan orang tuanya kalau ia harus terus bersama dengan Yeb.
Lantas siapa yang akan menggantikan posisi kedua orang dari Filipina tersbut yang jelas sangat penting.
Untuk posisi pelatih, Adi akan menjadi head coach bagi tim ONIC Esports karena ia juga tidak farewell.
Kemudian untuk pengganti Kairi, semakin jelas kepada mantan pemain dari RRQ yaitu Albertt.
Lantaran di akhir video perkenalan, ada tangan yang sedang memegang koin dan itu tanda mantan dari RRQ.
Karena, tim berjuluk raja dari segala raja tersebut melakukan perkenalan pemainnya dengan menggunakan koin.
Itulah roster ONIC Esports di ajang MPL ID Season 12 nanti dan kita nantikan apakah Albertt akan bersama Kiboy Cs.