Lifestyle, SAKATA.ID: Tutorial make up natural itu susah-susah gampang. Bisa dikatakan lebih sulit daripada make up tebal. Karena saat mengaplikasikan make up natural kita harus benar-benar mengoleskan produk tipis-tipis ke wajah, teknik menyapukan kuas juga mempengaruhi hasil. Berbeda halnya dengan riasan tebal, mengaplikasikannya bisa lebih cepat karena tidak perlu ragu-ragu, yang penting rata.
Make up natural populer di Korea karena menonjolkan kecantikan alami wanita tanpa terkesan seperti topeng. Bahkan pria juga semakin banyak yang mengikuti tren make up natural karena tuntutan profesi yang mengharuskan penampilan menarik. Kuncinya adalah kulit yang terawat! Karena kulit yang terawat menentukan hasil akhir make up.
Base Make Up
Sebelum mulai menggunakan make up, pastikan Anda sudah menyelesaikan tahap-tahap skincare dari mulai pembersih hingga ke tabir surya. Umumnya tabir surya membutuhkan waktu sekitar 20 menit untuk bisa bekerja. Anda bisa mulai menggunakan make up, diawali dengan alas bedak.
Ada dua tipe alas bedak, yaitu BB Cream dan Foundation. BB Cream memiliki tekstur lebih ringan dan lebih mudah diratakan, sehingga lebih disarankan agar menghasilkan make up natural. Salah satunya adalah YOU The Simplicity BB Cream yang cocok bagi kulit sawo matangnya orang Indonesia.
Sedangkan foundation memiliki tekstur lebih berat, namun orang menyukainya karena dianggap memiliki coverage dan ketahanan lebih bagus. Menggunakan foundation tipis-tipis juga bisa untuk make up natural, hanya saja perlu menggunakan alat seperti sponge atau kuas.
Concealer
Untuk menyamarkan area gelap di sekitar mata, gunakan concealer. Tampilan mata adalah yang terpenting. Sebagus apapun produk make up yang dipakai, hasilnya tidak akan sempurna jika tampilan mata masih terlihat mengantuk dan lelah.
Tahap ini dilakukan setelah selesai meratakan base make up. Concealer juga bisa bisa untuk menutupi noda-noda bekas jerawat yang masih terlihat walau sudah diberi base. Untuk mempertegas batang hidung, sapukan concealer di area ini lalu baurkan dengan perlahan.
Bedak
Setelah warna kulit merata, saatnya mengunci keseluruhan make up dengan bedak. Dalam tutorial make up natural, lebih dianjurkan memakai bedak tabur karena akan lebih mengaplikasikan tipis-tipis ke wajah. Bedak tabur bisa digunakan dengan puff atau kuas, tergantung selera masing-masing.
Alis
Mulailah menggambar alis dengan bentuk yang Anda inginkan. Umumnya orang Korea menggunakan bentuk alis yang lurus, sehingga wajah tampak lebih muda. Jika Anda tidak menyukai bentuk alis lurus, maka Anda bisa mengikuti bentuk asli alis untuk membuatnya terlihat rapi.
Alis yang terlihat alami haruslah terlihat tipis di pangkal, namun tebal di bagian ujung. Selalu mulai gambar alis dari bagian ujung. Bagian pangkal alis tidak boleh terlalu tebal, oleh karena itu awali bagian ujungnya dulu, tebal pun tidak masalah. Bingkai dari ujung ke pangkal, warnai alis dengan cara diarsir, baurkan bagian pangkal alis dengan sikat.
Beberapa pensil alis saat ini sudah dilengkapi dengan sikat khusus, sehingga Anda tidak perlu khawatir.
Eyeshadow
Walaupun make up natural terlihat seolah tidak memakai banyak produk, namun kenyataannya sama saja. Untuk kelopak mata pun tetap harus kita berikan warna, namun hindari eyeshadow yang tidak terlalu banyak glitter. Mengaplikasikan perona mata butuh keahlian khusus, tetapi saat ini sudah ada YOU The Simplicity Eyeshadow Quad yang disertai panduan sederhana di bagian belakang kemasan.
Eyeliner
Mengeksplorasi area mata sangat menyenangkan dalam hal make up. Apalagi dengan tambahan eyeliner, mata yang terlihat lesu bisa berubah jadi lebih hidup. Tapi untuk make up natural, eyeliner memang harus digambar tipis, kalau bisa garisnya berada sangat dekat dengan bagian dalam kelopak mata. Seperti tidak memakai riasan, namun ujungnya dibuat sedikit memanjang.
Mascara
Bulu mata lentik juga bisa membuat tampilan mata semakin hidup. Jepit bulu mata terlebih dulu, lalu sapukan mascara ke arah luar. Awali dengan bulu mata bagian atas, lanjutkan dengan bulu mata bagian bawah. Biasanya mascara berwarna hitam, namun akan semakin bagus jika berwarna coklat.
Blush On
Pipi yang merona akan membuat wajah bercahaya dan terlihat lebih ceria. Dalam make up natural, warna blush on yang dipilih sebaiknya peach atau apricot. Warna perpaduan pink dan orange ini tampak menyatu dengan kulit orang Indonesia yang cenderung kecoklatan atau kekuningan. Blush on dengan warna pink terang atau merah pastel hanya terlihat bagus di kulit putih.
Gradient Lip
Sentuhan akhir yang membuat riasan terlihat alami, adalah warna gradasi di bagian bibir. Warna bibir harus terlihat gelap di bagian dalam namun semakin pudar ke bagian luar. Gradient lip bisa dibuat dengan dua warna lipstick, yaitu warna nude dan merah pekat. Bisa juga dengan satu buah lip tint, seperti The Simplicity Love You Tint.
Tutorial make up natural ini bisa diikuti oleh semua orang bahkan oleh pemula sekalipun. Jangan lupa untuk membersihkan wajah secara rutin dengan teknik double cleansing, agar kulit bersih tuntas. Beberapa orang juga menggunakan make up remover khusus untuk area mata dan bibir karena bagian ini lebih sensitif.