Lifestyle, SAKATA.ID: Cara mencukur bulu kemaluan perlu dilakukan dengan benar agar tidak terjadi iritasi. Selain itu kamu juga perlu memilih alat cukur yang tepat, karena kebutuhan setiap orang berbeda-beda. Basahi area yang akan dicukur dengan air terlebih dulu, agar lembab dan memudahkan proses mencukur.
Alat Cukur
Alat cukur tersedia di toko kosmetik atau minimarket terdekat. Meski dapat dibeli dengan harga mulai dari 15 ribu dan praktis digunakan, kamu harus mengganti alat cukur secara rutin. Kalau alat cukur sudah tidak nyaman dipakai, sebaiknya buang dan ganti dengan yang baru.
Menggunakan alat cukur yang memiliki pisau kecil pada bagian atas adalah cara termudah untuk mencukur. Kamu bisa menggunakan alat cukur pada area tangan, kaki, dan ketiak. Sayangnya alat ini sulit digunakan pada area miss v, sehingga kamu harus menggunakan metode lain.
Cream Perontok Bulu
Cara mencukur bulu kemaluan dengan hair removal cream cukup mudah, produknya juga tersedia di minimarket mulai dari 30 ribu. Tidak semua jenis krim perontok bulu cocok untuk setiap jenis kulit, sehingga kamu perlu memilih produk yang sesuai dengan kondisi.
Sebelum memulainya pada area sensitif, lakukan tes terlebih dulu dengan mengoleskannya sedikit ke kulit. Apabila tidak terjadi reaksi alergi, maka krim dapat digunakan untuk menghilangkan bulu.
Oleskan krim pada area kulit yang akan dihilangkan bulunya, tunggu beberapa saat kurang lebih selama 5 menit. Gunakan spatula berlawanan arah pertumbuhan bulu, lalu bersihkan dengan air hingga bersih.
Sugar Wax
Cara mencukur bulu kemaluan dengan sugar wax adalah metode terbaik. Metode waxing dapat mengangkat lebih banyak bulu dan membuat bulu tumbuh dalam waktu yang lebih lama. Produk wax dapat dibeli secara online mulai dari 50 ribu . Kita juga bisa membuatnya sendiri dengan air, gula, dan lemon.
Pertama-tama, pastikan area yang akan dicukur dalam keadaan bersih dan kering. Oleskan wax searah pertumbuhan bulu. Tempelkan kain strip pada area yang sudah dioles wax. Lalu, cabut berlawanan arah dengan gerakan cepat.
Epilator
Epilator adalah alat elektronik yang bekerja mencengkram dan menarik bulu. Cara kerjanya hampir sama seperti waxing. Karena epilator dapat mencabut bulu, maka pertumbuhan bulu selanjutnya jadi lebih lama. Namun, epilator memiliki harga yang relatif mahal yaitu berkisar dari 100 hingga 500 ribu.
Cara mencukur bulu kemaluan dengan epilator akan lebih mudah karena sudah dilengkapi dengan lampu untuk memastikan tak ada satu helai pun yang terlewat. Kepala epilator bisa dengan mudah dilepas dan dicuci sehabis bercukur. Kita juga bisa mengatur kecepatan untuk menyesuaikan dengan bulu yang tipis atau tebal.
Laser Hair Removal
Selain dengan cara manual, kamu bisa menghilangkan bulu dengan laser. Teknik ini hanya boleh dilakukan di klinik yang bersertifikat karena menggunakan alat-alat profesional. Menghilangkan bulu dengan laser ini paling efektif dan bersifat permanen, tarifnya berkisar mulai dari 1 juta.
Kehadiran bulu yang tak diinginkan seperti di ketiak, tangan, kaki, bahkan area kemaluan terkadang cukup mengganggu. Bagi beberapa orang, menghilangkan bulu pada area tubuh terasa lebih nyaman dan bersih. Kulit juga akan terlihat lebih mulus sehabis mencukur. RS-01