100 Gapoktan Ciamis Dapatkan Bantuan Hibah Power Thesher

Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra, saat memberikan sambutan dalam acara pemberian bantuan hibah Power Thesher di Pondok Pesantren Mambaus Solihin, Desa Cintaratu, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Senin (28/12/2020). Foto: Baehaki Efendi.

REGIONAL, CIAMIS: Sebanyak 100 Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Ciamis, mendapatkan bantuan hibah mesin perontok padi (Power Thesher) dari Pemerintah Daerah (Pemda) melalui PC GP Ansor Kabupaten Ciamis.

“Ada 100 Gapoktan penerima bantuan,” kata Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra, seusai menghadiri serah terima bantuan hibah di Pondok Pesantren Mambaus Solihin, Desa Cintaratu, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis.

Bacaan Lainnya

Salah Satu Bentuk Kepedulian Pemerintah

Menurut Yana, bahwa bantuan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Ciamis, kepada para petani di wilayah Ciamis.

“Bantuan ini khusus diberikan kepada Gapoktan yang berada di wilayah Kabupaten Ciamis, untuk mendapatkan bantuan hibah mesin perontok padi ini,” ujar Yana, Senin (28/12/2020). 

Dikatakan Yana, dengan bantuan alat tersebut diharapkan dapat mempermudah pekerjaan para petani disaat panen tiba.

“Jadi Petani tidak repot lagi menghempas padi, cukup memasukkan padi yang sudah dipotong ke dalam mesin, langsung menghasilkan gabah bersih,” ungkapnya.

Yana berharap, Gapoktan penerima bantuan alat perontok padi ini untuk dapat menjaga dan merawat alat tersebut dengan baik.

“Tentunya harus dirawat dengan baik dan benar. Kalau dirawat benar semua itu untuk kepentingan kelompok serta masyarakat pada umumnya,” imbuhnya.

Terpisah, Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi PKB, Johan Jauhari Anwari, sangat mengapresiasi kepada PC Ansor Kabupaten Ciamis, terhadap program penyaluran bantuan hibah mesin perontok padi ini.

“Dengan adanya bantuan hibah perontok padi ini, atas nama pribadi dan Pimpinan Wilayah Ansor Jawa Barat sangat bersyukur dan bangga, bahwa kepedulian pemerintah kepada petani itu nyata,” terangnya.

Hasil Karya Kader Ansor

Diketahui bersama, sambung Johan, bahwa mesin perontok padi ini merupakan hasil buah karya para kader Ansor, yang berada di wilayah Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis.

“Mudah-mudahan dengan adanya bantuan ini, petani dapat menghemat waktu, efektif dan efisien, serta kedepannya bantuan alat mesin perontok padi ini bisa ditambah dalam satu dusun, satu mesin perontok padi harus ada,” harapnya.

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua PC GP Ansor Kabupaten Ciamis, Dandim 0613/Ciamis, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Ciamis, Camat Lakbok Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Anggota DPRD Kabupaten Ciamis Fraksi PPP, Anggota DPRD Kabupaten Ciamis Fraksi PKB, Ketua Gapoktan beserta tamu undangan lainnya. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *