Bawa Misi Partai, Dede Herli Siap Berhelat di Pilkada Ciamis 2024

Politika, Ciamis, Sakata.id : Wakil Ketua DPRD Ciamis dari PKS, Dede Herli mengaku siap berhelat di Pilkada Ciamis 2024.

Dia mengatakan, bahwa partai mendorong dua figur untuk maju pada perhelatan Pilkada Ciamis, yakni dirinya dan Didi Sukardi.

Bacaan Lainnya

Dari dua opsi kader PKS tersebut Dede mengaku siap membawa misi partai jika dirinya yang mendapat amanah untuk berkontestasi di Pemilihan Kepala Daerah Ciamis.

” Saya sendiri akan membawa misi meningkatkan daya beli masyarakat dan peningkatan pelayanan kesehatan, yang itu menjadi misi partai, ” kata Dede.

Misi tersebut menurutnya yang masih dianggap kurang di Ciamis. Maka dirinya akan memfokuskan peningkatan pada dua hal itu.

PKS pada Pilakda tahun ini, tidak akan kaku berkoalisi. Bahkan internal partai sudah melakukan safari politik membangun komunikasi untuk arah koalisi ke beberapa petinggi partai politik di Ciamis.

“Tentu komunikasi lintas partai kita bangun, untuk memenuhi tiket pencalonan. Partai juga sudah bersosilasasi tentang Pilkada Ciamis ke beberapa wilayah, dengan pemasangan banner,” kata Dede.

Koalisi Besar

Sementara itu Katua DPC PDI Perjuangan Ciamis Nanang Permana mengatakan akan ada kemungkinan terbangunnya koalisi besar pada Pilakada Ciamis 2024.

” Setiap bertemu dengan pimpinan di DPRD kita selalu membahas soal peluang koalisi,” kata Nanang.

Menurut Nanang, upaya membangun koalisi besar ini dalam rangka mewujudkan kemenangan rakyat.

” Politik ini bertujuan membangun momentum memenangkan rakyat, bukan kemenangan merebut kekuasaan,” kata Nanang.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *