Kiper Persib Ini Melatih Para Calon Atlet Asal Kabupaten Ciamis

Olahraga, SAKATA.ID : Kiper Persib Bandung Dhika Bayangkara datang ke Kabupaten Ciamis pada Sabtu (5/12/2020) lalu.

Pria asal Kabupaten Kuningan ini hadir langsung di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis.

Bacaan Lainnya

Sayangnya, Kiper Persib ini hanya melatih saat itu saja. Dan untuk acara kompetisi yang digelar Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Dhika ke Ciamis untuk tampil dan ikut memeriahkan Youth Fun Juggling Competition.

Ciamis dipercaya menjadi penyelenggara Youth Fun Juggling Competition untuk tingkat Provinsi Jawa Barat.

Di hadapan puluhan anak calin atlet sepak bola, Dhika memberi semangat untuk berlatih.

Dalam acara Youth Fun Juggling Competition itu, Dhika memberilan pelatihan cara Juggling.

Dia menjelaskan bahwa juggling adalah kemampuan dasar yang harus dimiliki seorang pemain bola profesional.

Meski begitu, syarat jadi pemain bola profesional, ujar Dhika, tidak hanya mahir juggling. Tetapi juga harus percaya diri.

Dhika Bayangkara juga didaulat menyerahkan penghargaan dan kostum kepada Felix (16).

Felix adalah siswa SMAN1 Ciamis dari SSB Buldozer. Ia merupakan peraih juara Youth Fun Juggling Competition di Ciamis.

Dhika yang juga anggota TNI, sempat menyapa satu per satu peserta kompetisi juggling di Aula Disdik Ciamis.

Ia juga menghubung-hubungkan kemiripan nama peserta dengan nama-nama pemain sepak bola di nasional maupun di internasional.

Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Olahraga Prestasi Internasional Kemenpora, Jaenal Arifin Acara ini berlangsung secara serentak di enam kota/kabupaten di enam provinsi.

Berlangsung serentak dan digelar secara daring di DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, dan Sumatera Selatan.

Daerah-daerah tersebut akan menjadi calon lokasi penyelengaran Piala Dunia U-20 tahun 2022.

Pada saat di Ciamis, kata Jenal, ajang ini diikuti 30 peserta didik Sekolah Sepak Bola (SSB) Buldozer Ciamis.

Serta, acara yang digelar virtual itu juga diikuti 290 peserta didik dari 20 SSB yang ada di sejumlah kecamatan di Kabupaten Ciamis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *